Pihak-pihak ini disebut dengan agent of change, yaitu seseorang atau kelompok orang yang mendapat kepercayaan masyarakat sebagai pemimpin dalam perubahan.
Nah, cara yang biasa dilakukan untuk memengaruhi masyarakat adalah dengan rekayasa sosial, yaitu sistem yang teratur dan direncanakan terlebih dahulu.
6. Perubahan yang Tidak Dikendaki
Perubahan yang tidak dikehendaki terjadi di luar jangkauan pengawasan masyarakat dan bisa menyebabkan munculnya berbagai akibat sosial yang tidak diharapkan masyarakat.
Misalnya, rusaknya berbagai fasilitas umum dan banyak orang yang kehidupan rumah, keluarga, dan saudara.
7. Perubahan Struktural
Perubahan struktural adalah perubahan yang sangat mendasar dan menyebabkan timbulnya reorganisasi dalam masyarakat.
Contoh perubahan struktural adalah perubahan sistem kekuasaan dari kolonial menjadi nasional.
8. Perubahan Proses
Perubahan proses adalah perubahan yang sifatnya tidak mendasar dan hanya penyempurna dari perubahan sebelumnya.
“Contoh perubahan proses adalah amandemen terhadap UUD 1945 yang dilakukan oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat atau MPR.”
Baca Juga: 7 Faktor Penghambat Perubahan Sosial
Nah, itulah Adjarian, delapan bentuk perubahan sosial di masyarakat, salah satunya adalah perubahan lambat.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan perubahan lambat? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton juga video berikut ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR