adjar.id - Siapa di sini yang pernah mendengar kisah tentang Prabu Puntadewa?
Prabu Puntadewa adalah putra pertama dari Pandu dan Dewi Kunthi, anggota Pandawa Lima.
O iya, dalam kisah pewayangan, Prabu Puntadewa juga dikenal sebagai Yudistira, Adjarian.
Terdapat sejumlah watak Prabu Putadewa yang dapat kita petik dan jadikan teladan.
Contohnya, seperti kejujurannya, adil, bijaksana, dan sabar.
Putra Pertama dalam Pandawa Lima
Puntadewa atau Yudistira disebut sebagai titisan Batara Darma.
Batara Darma adalah seorang dewa keadilan yang memiliki tugas untuk menegakkan keadilan dan kebenaran.
Kesaktian yang dimiliki Puntadewa adalah kemampuan memainkan tombak. Kemampuan ini ia gunakan dalam peperangan melawan kejahatan, Adjarian.
Dalam cerita pewayangan Jawa, ia juga dikenal memiliki kemampuan batin.
Kemampuan batin tersebut dapat dipergunakan untuk menjinakkan hewan-hewan buas hanya dengan mengusap kepalanya.
Baca Juga: Mengenal Arjuna, Tokoh Pewayangan Mahabharata yang Rupawan dan Bijak
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR