adjar.id - Kali ini kita akan membahas soal terkait dengan kata kerja dalam bahasa Inggris atau verb.
Soal-soal tersebut terdapat di dalam buku bahasa Inggris Kurikulum Merdeka English for Nusantara kelas VII, halaman 123.
Masih ingat penggunaan kata kerja dalam bahasa Inggris?
Yap! Apabila subjeknya adalah I, you, they, atau we, maka tidak perlu ditambahkan akhiran -s atau -es. Misalnya, "I clean the table".
Namun, jika subjeknya he, she, atau it, maka perlu ditambahkan akhiran -s atau -es pada kata kerja.
Contohnya, "She irons the clothes every day".
Di dalam buku, sudah terdapat dua pilihan kata kerja, yakni dengan dan tanpa akhiran -s/-es.
Nah, tugas kita adalah memilih salah satu kata kerja atau verb yang paling tepat sesuai dengan subjeknya, Adjarian.
Yuk, simak pembahasan soal tersebut berikut ini!
b. Circle the correct word to complete the sentences.
1. I iron the clothes every Saturday.
Baca Juga: Pengertian dan Perbedaan Transitive Verb dan Intransitive Verb
(Aku menyeterika baju setiap Sabtu.)
2. She cleans the windows every weekend.
(Dia membersihkan jendela setiap akhir pekan.)
3. We wash the dishes every afternoon.
(Kita mencuci piring setiap sore.)
4. He sweeps the floor every day.
(Dia menyapu lantai setiap hari.)
5. My sister does the laundry twice a week.
(Saudara perempuanku mencuci baju dua kali dalam satu pekan.)
6. My father makes the bed every morning.
(Ayahku merapikan tempat tidur setiap pagi.)
Baca Juga: Penggunaan Akhiran 'S' dan 'Es' pada Verb dan Noun Bahasa Inggris
7. They don't water the plants every day.
(Mereka tidak menyiram tanaman setiap hari.)
8. My brother doesn't take out the trash on Monday.
(Saudara laki-lakiku tidak membuang sampah pada hari Senin.)
9. You don't tidy up the room every day.
(Kamu tidak merapikan ruangan setiap hari.)
10. When do you clean your house?
(Kapan kamu membersihkan rumahmu?)
Nah, itulah pembahasan soal terkait dengan penggunaan kata kerja bahasa Inggris atau verb dalam kalimat.
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR