adjar.id - Tahukah Adjarian tanggal 1 September diperingati sebagai hari apa?
Tanggal 1 September 2022 yang jatuh pada hari Kamis diperingati sebagai Hari Polisi Wanita (Polwan) dan Hari Penulisan Surat Sedunia.
Berikut penjelasan tentang peringatan Hari Polisi Wanita (Polwan) dan Hari Penulisan Surat Sedunia yang diperingati tiap 1 September.
Peringatan pada Tanggal 1 September
1. Hari Polisi Wanita (Polwan)
Yap, Hari Polisi Wanita (Polwan) diperingati setiap tanggal 1 September.
Peringatan Hari Polisi Wanita (Polwan) ditetapkan berdasarkan hari kelahiran Polwan, yaitu tanggal 1 September 1948.
Sejarah kelahiran Polwan berawal dari masa perjuangan menghadapi Belanda di kota Bukittinggi, Sumatera Barat.
Pada saat itu Indonesia telah merdeka, tetapi mendapatkan serangan kembali dari Belanda yang ingin merebut kekuasan.
Untuk menghindari serangan Belanda, masyarakat Indonesia melakukan berbagai cara dengan mengungsi.
Untuk menghindari penyusup di tempat pengungsian, masyarakt Indonesia melakukan penggeledahan atau pemeriksaan.
Baca Juga: Daftar Libur Nasional Tahun 2022 yang Ditetapkan oleh Pemerintah
Namun, saat penggeledahan banyak perempuan yang tidak mau diperiksa oleh polisi pria.
Kemudian untuk mengatasi hal tersebut, pemerintah Indonesia meminta Sekolah Polisi Negara (SPN) yang ada di Bukittinggi untuk mencari perempuan yang bisa dijadikan polisi wanita.
Akhirnya diadakan seleksi.
Sebanyak enam remaja perempuan terpilih menjadi polisi wanita pertama ketika itu, Adjarian.
Pada tanggal 1 September 1948, enam polisi wanita mengikuti Pendidikan Inspektur Polisi dan kemudian tanggal tersebut ditetapkan sebagai Hari Polisi Wanita (Polwan).
2. Hari Penulisan Surat Sedunia
Hari Penulisan Surat Sedunia adalah hari besar internasional yang diperingati setiap tanggal 1 September.
Hari Penulisan Surat Sedunia bertujuan untuk merayakan menulis surat dan mengharapkan menulis surat tetap menjadi tren meski zaman telah berubah.
Sejarah Hari Penulisan Surat Sedunia pertama kali didirikan oleh seniman dan fotografer Australia, yaitu Richard Simpkin.
Pada tahun 2014, Richard Simpkin membentuk Hari Penulisan Surat Sedunia.
Nah, itulah peringatan hari besar pada tanggal 1 September 2022.
Baca Juga: Mengenal Kosakata Nama Hari Libur Nasional dalam Bahasa Inggris
Coba Jawab! |
Peringatan Hari Polisi Wanita (Polwan) ditetapkan berdasarkan ... |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR