adjar.id – Jaminan hak asasi manusia juga terdapat dalam Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.
Pancasila merupakan ideologi negara Indonesia yang menjunjung tinggi hak asasi manusia.
Pancasila memiliki lima sila yang setiap silanya memiliki makna tersendiri terhadap hak asasi manusia, Adjarian.
Nah, kali ini kita akan membahas mengenai jaminan dari hak asasi manusia dalam Pancasila yang menjadi materi PPKn kelas 11 SMA.
O iya, hak asasi manusia secara sederahan adalah hak dasar manusia menurut kodratnya.
Menurut UU RI No.39 tahun 1999, hak asasi manusia adalah seperangkat hak yang melekat pada hakikat dan keberadaan manusia sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa.
Hak ini merupakan anugerah dari Tuhan yang wajib dihormati, dijunjung tinggi, dan dilindungi oleh negara, pemerintah, hukum, dan setiap orang.
Sehingga, penting bagi kita untuk menjaga hak asasi manusia denan adanya jaminan dari Pancasila agar HAM tetap tegak di Indonesia.
Yuk, kita cari tahu jaminan hak asasi manusia dalam Pancasila beriikut ini, Adjarian!
“Sifat hak asasi manusia adalah universal dan tidak terpengaruh oleh apapun.”
Jaminan Hak Asasi Manusia
Baca Juga: Peraturan Perundang-undangan yang Menjamin Hak Asasi Manusia
Berikut jaminan hak asasi manusia yang terdapat dalam sila-sila Pancasila, di antaranya:
1. Jaminan Beragama
Jaminan dalam beragama termasuk jaminan dalam sila pertama Pancasila yang berbunyi Ketuhanan Yang Maha Esa.
Nah, pada sila pertama ini terdapat jaminan bagi setiap warga negara untuk memilih dan memeluk agama sesuai yang dipercayai.
Selain itu, setiap warga negara juga berhak untuk melaksanakan ibadah dan menghormati keberagaman agama di Indonesia.
2. Jaminan Persamaan Hak, Kewajiban, dan Derajat
Setiap warga negara memiliki persamaan hak, kewajiban, dan derajat sesuai kedudukannya.
Hal ini sesuai dengan sila kedua Pancasila yaitu Kemanusiaan yang Adil dan Beradab.
Sila ini memiliki makna untuk menempatkan hak, kewajiban, dan derajat yang sama bagi setiap warga negara.
Pada sila kedua ini juga terdapat kandungan sifat manusia yang bermartabat, bermoral, serta memiliki hak dan kewajiban.
“Kehidupan warga negara dilandasi dengan asas kemanusiaan yang adil dan beradab sesuai sila kedua Pancasila.”
Baca Juga: Bentuk Hak Asasi Manusia dalam Sila Pancasila
3. Jaminan Martabat dan Hak yang Sama.
Dalam sila ketiga Pancasila, memiliki makna yang menjamin martabat dan hak yang sama bagi warga negara Indonesia.
Sila ketiga Pancasila ini berbunyi Persatuan Indonesia dengan makna adanya unsur-unsur pemersatu bagi warga negara.
Selain itu, sila ketiga ini juga mengedepankan semangat rela berkorban dan mengedepankan persatuan bangsa.
4. Jaminan Nilai-Nilai Demokrasi
Nilai-nilai demokrasi yang terkandung di dalam sila keempat Pancasila yaitu tentang musyawarah dan mufakat dalam menyelesaikan masalah dan pengembilan keputusan.
Sila keempat ini menjamin adanya nilai-nilai demokrasi pada kehidupan warga negara Indonesia.
Sehingga, setiap warga negara memiliki hak yang sama dalam bermusyawarah dan bermufakat tanpa adanya intervensi, tekanan, dan paksaan dari pihak lain.
Adanya nilai-nilai demokrasi inilah yang kemudia memunculkan lahirnya hak asasi manusia.
“Pada sila keempat Pancasila terdapat jaminan terhadap nilai-nilai demokrasi.”
5. Jaminan Keadilan
Baca Juga: Apa Saja Hak dan Kewajiban Asasi Manusia dalam Nilai Praksis Pancasila?
Jaminan keadilan bagi seluruh warga negara Indonesia merupakan cerminan dari sila kelima Pancasila.
Sila ini memiliki mana tentang keadilan dalam hak asasi mansuia bagi setiap orang tanpa memandang perbedaan dan keberagaman.
Nah, itu tadi Adjarian, beberapa jaminan hak asasi manusia dalam Pancasila, mulai dari sila pertama sampai sila kelima.
Coba Jawab! |
Apa jaminan hak asasi manusia dalam sila pertama Pancasila? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR