adjar.id – Sudah tahu pantai di Jogja yang menarik untuk dikunjungi?
Jogja atau Yogyakarta merupakan merupakan salah satu daerah yang banyak memiliki tempat wisata, salah satunya adalah pantai.
Ada beragam destinasi wisata Pantai yang berada di Jogja tepatnya di pesisir selatan Jawa.
Memang, pantai menjadi salah satu destinasi wisata yang paling dicari oleh orang-orang terlebih bagi yang tinggal di daerah perkotaan.
Dengan pergi ke pantai, membuat suasana menjadi lebih nyaman dengan melihat laut dan ombak yang ada di sana.
Jadi, selain mengunjugi Malioboro dan beberapa candi di Jogja, pantai juga bisa menjadi pilihan saat pergi berwisata ke Jogja, Adjarian.
Ada beberapa daerah yang banyak terdapat pantai di daerahnya, salah satunya adalah daerah Gunung Kidung.
Bagi kita yang berkunjung ke pantai di Jogja selain menikmati pemandangan, kita juga bisa mencoba berbagai kegiatan, seperti snorkeling, sandboarding, dan lain sebagainya.
Yuk, simak rekomendasi pantai di Jogja berikut ini, Adjarian!
Baca Juga: Candi di Yogyakarta yang Bisa Menjadi Tujuan Wisata Bersama Keluarga
Rekomendasi Pantai di Jogja
Berikut beberapa pantai di Jogja yang menarik untuk dikunjungi, di antaranya:
1. Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis adalah salah satu pantai yang sangat terkenal di Jogja.
Pantai ini memiliki waktu tempuh kurang lebih 52 menit dari pusat kota Jogja atau Malioboro.
Pantai Parangtritis merupakan pantai yang indah karena dikelilingi oleh tebih batu karang dan gunung pasir.
Nah, di tempat ini, kita bisa naik delman atau menyewa ATV untuk berjalan-jalan di pinggir pantai, lo.
2 Pantai Goa Cemara
Pantai Goa Cemara adalah pantai yang banyak ditumbuhi oleh pohon-pohon cemara sehingga di tempat ini suasannya sangat rindang.
Baca Juga: Ingin Liburan Ke Jogja? Ini Harga Tiket Bus Jakarta–Jogja
Selain banyaknya pohon cemara, para wisatawan juga bisa menaiki mercusuar yang tinggi 40 meter yang tidak jauh dari pantai.
Dari atas mercusuar ini kita akan melihat pemandangan indah yang ada disekitar Pantai Goa cemara.
3. Pantai Glagah
Pantai Glagah adalah salah satu pantai yang terkenal di Kulon Progo dengan pemandangan yang sangat menarik.
Pantai ini memiliki ombak yang sangat besar sehingga di pinggir pantai diletakkan tetrapod yang berjajan untuk memecah ombah.
Tumpukan tetrapod tersebut menjadi pemandangan yang indah di pantai ini yang tidak ada di pantai lainnya.
4. Pantai Indrayanti
Pantai indrayanti adalah salah satu pantai yang ada di Kabupaten Gunung Kidul dengan pemandangan yang indah.
Pantai ini memiliki pasir putih yang sangat panjang mulai dari timur sampai barat pantai dan memiliki air yang sangat bersih, lo.
Baca Juga: Berapa Harga Tiket Kereta Termurah dari Jakarta ke Jogja?
O iya, di Pantai Indrajanti ini juga banyak memiliki fasilitas bagi wisatawan, seperti adanya penginapan, lahan parkir, permainan jetski, dan lain sebagainya.
5. Pantai Parangkusumo
Pantai Parangkusumo adalah pantai yang banyak memiliki gundukan pasir atau disebut dengan gumuk pasir.
Letak Pantai Parangkusumo ini tidak jauh dari Pantai Parangtritis sehingga jika berkunjung ketempat ini kita juga bisa pergi ke Pantai Parangtritis.
Selain itu, pantai ini menjadi salah satu pantai yang dikelilingi gumuk pasir, di mana hanya ada tiga pantai di Asia Tenggara yang memiliki gumuk pasir.
Banyak orang yang berkunjung ke pantai ini untuk berfoto-foto di gumuk pasir karena tidak ada di pantai lainnya.
Nah, itu tadi Adjarian, lima rekomendasi pantai di Jogja yang bisa menjadi pilihan untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR