Adjarian bisa langsung memesan tiket secara online melalui aplikasi KAI Access dari kota asal (daerah Jawa) menuju Stasiun Banyuwangi.
Silakan unduh aplikasi KAI Access.
Daftar akun jika belum punya atau langsung masuk jika sudah punya akun.
Pada menu "KA Antar Kota", masukkan stasiun kota asal menuju Stasiun Ketapang Banyuwangi.
Silakan pesan tiket dan lanjutkan pembayaran.
Terdapat beberapa kota yang perlu transit, misalnya dari Bandung-Banyuwangi transit Yogyakarta, atau Bandung-Banyuwangi transit Malang.
Setelah sampai di Stasiun Ketapang Banyuwangi, Adjarian harus menempuh perjalanan sekitar 600 meter menuju Pelabuhan Ketapang Banyuwangi.
Baca Juga: Daftar Kota dan Kabupaten di Provinsi Bali dan Nusa Tenggara Barat
Perjalanan ini bisa ditempuh dengan jalan kaki atau naik ojek.
Adjarian bisa beristirahat di penginapan sekitar jika jadwal penyeberangan kapal masih lama.
2. Melanjutkan Perjalanan Naik Kapal
Setelah sampai di Stasiun Ketapang Banyuwangi, Adjarian bisa melanjutkan perjalanan menuju Bali menggunakan kapal laut.
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR