adjar.id - Apakah Adjarian tahu apa yang dimaksud dengan abrasi pantai?
Abrasi pantai juga sering disebut dengan erosi pantai.
Abrasi pantai adalah proses pengikisan pantai akibat tenaga gelombang laut dan arus laut.
Arus laut yang dimaksud di sini seperti pasang surut air laut yang merusak.
Dampak dari abrasi pantai ialah kerusakan garis pantai yang dipacu oleh terganggunya keseimbangan alam di daerah pantai tersebut.
Selain itu, abrasi pantai juga dapat menimbulkan penyusutan lebar pantai.
Hal tersebut akan menyebabkan semakin sempitnya lahan bagi penduduk yang hidup dan tinggal di pinggir pantai.
O iya bbrasi pantai sebenarnya dapat dicegah dengan beberapa cara, Adjarian.
Berikut empat cara mencegah abrasi pantai.
Baca Juga: Mengapa di Pantai Ada Pasir?
Cara Mencegah Abrasi Pantai
1. Membangun Penahan Gelombang
Membangun penahan gelombang merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mencegah abrasi pantai.
Penahan gelombang bisa dibangun di daerah pantai dan berhadapan langsung dengan laut.
Penahan gelombang ini dibangun dengan batuan atau beton yang kuat dan dapat menahan gelombang laut atau arus laut yang bersifat merusak.
2. Menanam Tanaman Bakau
Menanam tanaman bakau di sekitar pantai dapat mencegah abrasi pantai.
Tanaman bakau tersebut dapat menyerap energi dari gelombang laut atau arus laut yang bersifat merusak.
Akar tanaman bakau berfungsi untuk mengikat tanah yang ada disekitar pantai agar tidak mudah tergerus atau terkikis oleh gelombang laut.
Baca Juga: Dari Mana Asalnya Pasir Pantai? #AkuBacaAkuTahu
3. Menjaga Terumbu Karang
Menjaga terumbu karang tetap lestari dapat mencegah abrasi pantai.
Terumbu karang dapat menjadi pembatas alami untuk menahan gelombang.
Gelombang laut yang besar akan terpecah sebelum mencapai pesisir pantai akibat adanya terumbu karang, Adjarian.
Sehingga, terumbu karang dapat mencegah dan mengurangi dampak abrasi pantai.
4. Melarang Penambangan Pasir
Kegiatan penambangan pasir dapat menyebabkan abrasi pantai.
Sebab, penambangan pasir akan menyebabkan peserdiaan pasir di lautan tidak memadai sehingga gelombang air bisa menyentuh garis pantai.
Nah, itulah pengertian abrasi pantai dan juga beberapa cara mencegah abrasi pantai.
Baca Juga: Negara Manakah di Asia Tenggara yang Tidak Memiliki Garis Pantai?
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan abrasi pantai? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR