adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan membahas mengenai perbedaan angin laut dan angin darat.
Apakah kalian tahu apa yang dimaksud dengan angin laut dan angin darat?
Angin laut dan angin darat merupakan jenis angin yang berhembus di wilayah sekitar pantai.
Angin adalah pergerakan udara.
Nah, angin laut dan angin darat ini bisa bergerak karena dipengaruhi oleh beberapa faktor, Adjarian.
Salah satu faktornya karena adanya perbedaan tekanan udara.
Selain itu, angin laut dan angin darat juga dipengaruhi oleh faktor panas yang berbeda dari darat atau pantai dan laut.
Lalu, apa yang dimaksud dengan angin laut dan angin darat? Apa saja perbedaan angin laut dan angin darat? Yuk, simak pembahasan berikut!
"Angin laut dan angin darat terjadi karena tekanan udara dan panas yang berbeda di dua tempat."
Baca Juga: Sistem Angin dalam Ilmu Geografi
Pengertian Angin Laut
Angin laut adalah udara yang bergerak dari arah laut menuju daratan atau pantai.
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR