adjar.id - Adjarian, tahu tentang pemanasan global?
Pemanasan global sering disebut dengan global warming.
Pemanasan global adalah kondisi di mana terjadinya proses peningkatan suhu rata-rata atmosfer dan permukaan Bumi.
Pemanasan global dapat menyebabkan suhu Bumi menjadi semakin panas.
Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yang menyababkan kenaikan suhu.
Seperti emisi karbon dioksida yang berasal dari industri, kendaraan umum, pembangkit listrik, dan faktor lainnya.
Selain itu, efek rumah kaca dan kegiatan manusia lainnya juga dapat menyebabkan pemanasan global, Adjarian.
Kali ini kita akan membahas mengenai dampak yang ditimbulkan dari pemanasan global dan cara mengantisipasi pemanasan global.
Yuk, simak pembahasan berikut!
Baca Juga: Pemanasan Global: Pengertian, Penyebab, Dampak, dan Cara Mengatasi
Dampak Pemanasan Global
1. Perubahan Suhu
Pemanasan global berdampak pada perubahan suhu global yang semakin meningkat.
Hal ini membuat suhu udara di Bumi semakin panas, Adjarian.
Perubahan suhu ini berdampak pada bahan pangan yang ada di Bumi.
Suhu panas yang berkepanjangan akan menyababkan kemarau dan tumbuhan akan mudah layu dan mati.
2. Perubahan Iklim
Pemanasan global dapat mengakibatkan perubahan iklim yang tidak stabil.
Iklim merupakan situasi rata-rata cuaca di suatu daerah dalam waktu yang lama.
Baca Juga: Cara-Cara Menanggulangi Pemanasan Global
Perubahan iklim menyebabkan musim meleset dari waktu yang seharusnya.
Misalnya bulan Oktober sampai Maret Indonesia mengalami musim hujan, namun karena perubahan iklim musim hujan meleset dari perkiraan waktu tersebut.
3. Kerusakan Ekologis
Pemanasan global mengakibatkan suhu Bumi memanas dan menyababkan makluk hidup terganggu kehidupannya karena kerusakan ekologis.
Kerusakan ekologis merupakan kerusakan pada lingkungan dan ekosistem lingkungan, Adjarian.
4. Meningkatnya Permukaan Laut
Pemanasan global juga mengakibatkan es di daerah kutub mencair, lo.
Mencairnya es di daerah kutub mengakibatkan permukaan air laut meningkat.
Sehingga, daerah sekitar pantai akan terendam dan bisa mengakibatkan banjir air pasang.
Baca Juga: 7 Contoh Dampak Pemanasan Global
Cara Mengantasipasi Pemanasan Global
Berikut beberapa cara mengatisipasi pemanasan global yang bisa dilakukan oleh manusia, di antaranya:
1. Melakukan konservasi lingkungan seperti reboisasi.
2. Melakukan daur ulang sampah.
3. Menggunakan energi alternatif.
4. Melakukan penyuluhan tentang penyebab dan dampak pemanasan global.
Nah, itulah dampak dan contoh cara mengatasi pemanasan global, Adjarian.
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Nabil Adlani |
KOMENTAR