adjar.id – Meskipun serupa, ada perbedaan report text dan descriptive text.
Sejumlah jenis teks dalam bahasa Inggris memang mirip dan sulit dibedakan bagi sebagian orang, terlebih jika belum memahami struktur atau ciri-cirinya, termasuk report text dan descriptive text.
Secara umum, report text dan descriptive text berfungsi untuk mendeskripsikan dan menjelaskan suatu hal, Adjarian.
Bahkan, tak jarang kita membaca dua teks tersebut dengan topik dan judul yang hampir sama.
Selain itu, jika dibaca lebih jauh lagi, keduanya sama-sama memberikan penjelasan rinci terhadap topik.
Kalau begitu, apa yang membedakan report text dan descriptive text?
Nah, umumnya, report text mengangkat topik yang masih umum, sementara descriptive text biasanya mengangkat topik yang lebih spesifik.
Berikut penjelasan selengkapnya mengenai perbedaan kedua jenis teks tersebut.
“Meski sama-sama menjelaskan sesuatu dengan rinci, report text dan descriptive text memiliki sejumlah perbedaan.”
Baca Juga: Contoh Descriptive Text atau Teks Deskriptif Bahasa Inggris R.A Kartini
Perbedaan Report Text dan Descriptive Text
Report text merupakan jenis teks yang menjelaskan secara detail suatu objek. Nah, objek yang diambil adalah objek yang umum.
Sementara itu, descriptive text adalah teks yang bertujuan menjelaskan atau menggambarkan suatu hal, baik berupa orang, benda, tempat, ataupun hewan secara rinci.
Berbeda dengan report text yang menjadikan objek umum sebagai topik, descriptive text mengambil objek yang lebih detail untuk dijadikan topik.
Sehingga, meskipun sama-sama menjelaskan objek secara detail, sifat objek yang dijelaskan berbeda.
Misalnya, nih, ketika Adjarian menulis topik gunung secara umum, maka tulisan tersebut termasuk ke dalam jenis report text.
Akan tetapi, jika Adjarian menulis topik tentang Gunung Merapi, maka tulisan itu tergolong jenis descriptive text.
O iya, selain itu, kedua jenis teks tersebut juga bisa dibedakan dari bentuk penulisannya, lo.
Report text biasanya lebih bersifat ilmiah, data yang diambil pun juga dari hasil penelitian, pengamatan, ataupun grafik.
Baca Juga: Contoh Descriptive Text Tentang Kamar Tidur dalam Bahasa Inggris
Sedangkan descriptive text umumnya menggunakan bahasa sehari-hari yang lebih mudah dipahami dan tidak terlalu ilmiah.
Selain itu, adanya opini penulis juga menjadi salah satu ciri khas dari descriptive text.
“Report text mengangkat topik yang umum, sementara descriptive text mengangkat topik yang lebih khusus.”
Generic Structure
Selain pengertian, report text dan descriptive text juga memiliki perbedaan dari segi struktur teks.
Secara umum, generic structure pada report text dan descriptive text hampir serupa, hanya saja penjelasannya berbeda.
1. Report Text
Baca Juga: Contoh Soal, Jawaban, serta Pembahasan Materi Descriptive Texts
2. Descriptive Text
Ciri Kebahasaan
Di samping pengertian dan generic structure, Adjarian juga bisa membedakan kedua jenis teks tersebut dari ciri kebahasaannya.
1. Report Text
Baca Juga: Narrative Text: Pengertian, Struktur Teks, dan Jenis-Jenisnya
2. Descriptive Text
“Umumnya, report text menggunakan bahasa yang lebih ilmiah, sementara descriptive text menggunakan bahasa yang lebih mudah dipahami.”
Adjarian, demikianlah penjelasan perbedaan report text dan descriptive text.
Selanjutnya, untuk mengasah pemahaman, coba kerjakan soal berikut, yuk!
Pertanyaan |
Jelaskan perbedaan generic structure pada report text dan descriptive text. |
Petunjuk: Cek halaman 3 dan 4. |
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR