adjar.id - Salah satu cara perkembangbiakan tumbuhan yaitu melalui proses penyerbukan.
Proses penyerbukan dapat dilakukan oleh tumbuhan yang memiliki bunga.
Bunga memiliki berbagai bagian dengan fungsinya masing-masing, Adjarian.
Salah satu bagian bunga terdiri dari organ-organ reproduksi bunga, yaitu serbuk sari dan kepala putik.
Nah, melalui penyerbukan organ reproduksi (serbuk sari dan kepala putik) tersebut akan menghasilkan buah dan biji yang nanti akan menghasilkan generasi berikutnya.
Proses penyerbukan pada tumbuhan ini dapat dilakukan dengan cara alami atau buatan, lo!
Proses penyerbukannya juga dapat dilakukan dengan bantuan manusia. Sedangkan penyerbukan alami dapat dilakukan tanpa bantuan dari manusia.
Kali ini, kita akan membahas peyerbukan alami dengan bantuan kupu-kupu. Bagaiaman proses tersebut terjadi? Yuk, kita cari tahu bersama!
"Penyerbukan alami pada bunga dapat dilakukan oleh kupu-kupu."
Baca Juga: Perkembangbiakan pada Tumbuhan secara Alami (Vegetatif Alami)
Proses Penyerbukan Alami dengan Bantuan Kupu-Kupu
Adjarian, kupu-kupu adalah serangga yang aktif di siang hari dan suka mengunjungi berbagai bunga liar.
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR