3. Siapakah yang menjadi tokoh antagonis?
Jawab: Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), antagonis adalah tokoh yang selalu menjadi penentang dari tokoh utama.
Jadi, tokoh antagonis dari cerita "Kendi Emas dan Ular" adalah tetangga perempuan dan suaminya.
4. Mengapa tokoh pada jawaban soal nomor 3 disebut tokoh antagonis?
Jawab: Menurut pengertiannya, tokoh antagonis adalah tokoh yang tugasnya menentang atau melawan tokoh utama.
Biasanya tokoh antagonis digambarkan memiliki karakter dan kepribadian pemarah atau negatif.
Baca Juga: Jawab Soal Teks 'Asal Mula Telaga Warna', Kelas 4 Tema 8
Tetangga Pak Tani termasuk tokoh antagonis karena memiliki sifat serakah, mengganggu, dan bertujuan buruk pada keluarga Pak Tani.
5. Sikap apakah yang tecermin pada tokoh utama dalam cerita "Kendi Emas dan Ular"?
Jawab: Sikap yang tecermin pada tokoh utama dalam cerita "Kendi Emas dan Ular" adalah sabar, tidak serakah, bersih hatinya, dan tidak mengambil yang bukan haknya.
Nah Adjarian, itulah ringkasan cerita dan pembahasan soal cerita fiksi "Kendi Emas dan Ular".
Pembahasan soal tersebut bisa Adjarian gunakan sebagai referensi dalam mengerjakan soal buku tematik kelas 4, tema 8, halaman 165-166.
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR