adjar.id – Adjarian, kita akan kembali mengerjakan soal matematika materi menghitung jarak.
Apa yang dimaksud dengan jarak?
Jarak adalah angka yang menunjukkan seberapa jauh suatu benda berubah dari satu tempat ke tempat lainnya.
Nah, karena digunakan untuk mengukur “jauhnya" suatu benda, maka jarak umumnya dinyatakan dalam satuan panjang, misalnya kilometer, meter, dekameter, atau juga mil.
Untuk dapat menghitung jarak, kita harus mengetahui kecepatan (v) dan waktu tempuh (t) objek tersebut.
Setelah mengetahuinya, langkah selanjutnya adalah mengalikan kedua komponen tersebut.
Materi menentukan jarak ini mulai dipelajari saat kelas 5 SD pada mata pelajaran matematika, lo.
Nah, pada buku paket Senang Belajar Matematika, halaman 62 ada beberapa soal menghitung jarak.
Pada soal yang akan dikerjakan kali ini, kita perlu mengonversikan salah satu satuan yang menjadi komponen perhitungan jarak. Yuk, kita bahas bersama!
Baca Juga: Jawab Soal Matematika Materi Menghitung Jarak, No 4-6 Kelas 5 SD
7. Siti naik kereta api Gajayana dengan kecepatan 96 km/jam selama 210 menit dari Stasiun Malang Kota Baru menuju ke kota tempat tinggalnya. Berapa jarak perjalanan yang ditempuh Siti?
Pembahasan: Sudah terdapat komponen lengkap untuk menghitung jarak yang dipertanyakan, yaitu kecepatan dan waktu.
Namun, karena satuan waktunya masih belum sama, maka kita perlu mengonversikannya terlebih dahulu.
Kecepatan kereta api = 96 km/jam
Waktu tempuh = 210 menit (3,5 jam)
Jarak dari stasiun menuju rumah Siti = Kecepatan x waktu tempuh
Jarak dari stasiun menuju rumah Siti = 96 km/jam x 3,5 jam
Baca Juga: Jawab Soal Matematika Materi Menghitung Jarak, No 1-3 Kelas 5 SD
Jarak dari stasiun menuju rumah Siti = 336 km
Jadi, jarak dari Stasiun Malang Kota Baru menuju rumah Siti adalah 336 km.
8. Edo naik perahu cepat dari dermaga pulau K ke pulau L dengan kecepatan 120 km/jam. Ternyata, Edo hanya membutuhkan waktu 15 menit. Berapa jarak kedua pulau tersebut?
Pembahasan: Nah, masih sama seperti soal nomor sebelumnya, nih, Adjarian. Sudah diketahui kecepatan laju dan waktu tempuh, tetapi dengan satuan waktu yang berbeda.
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mengubah satuan waktu menjadi jam.
Kecepatan perahu = 120 km/jam
Waktu tempuh = 15 menit (1/4 jam)
Baca Juga: Jawab Soal Matematika, Jarak, Kecepatan, Waktu, No 7-8 Kelas 5 SD
Jarak dari pulau K ke pulau I = 120 km/jam x 1/4 jam
Jarak dari pulau K ke pulau I = 120 : 4
Jarak dari pulau K ke pulau I = 30 km
Dapat disimpulkan bahwa jarak dari pulau K ke pulau I adalah sejauh 30 km.
Nah, demikianlah pembahasan soal menghitung jarak, Adjarian.
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR