adjar.id - Should, would, dan could merupakan kata bentuk lampau.
O iya, dalam bahasa Inggris, kata should, would, dan could termasuk kata bantu atau modals, Adjarian.
Apa itu modals? Modals adalah bentuk auxuliary verb atau kata kerja bantu yang fungsinya untuk mendampingi kata kerja utama.
Posisi modals ini ditempatkan sebelum kata kerja utama atau main verb untuk melengkapi makna dari kata kerja tersebut.
O iya, fungsi modals atau kata kerja bantu dan tidak dapat berdiri sendiri.
Itu karena tugas modals yang hanya berperan sebagai kata bantu.
Lalu, seperti apa perbedaan penggunaan kata should, would, dan could?
Yuk, kita bahas satu persatu!
"Should, would, dan could adalah bentuk kata lampau yang merupakan bentuk modals."
Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata It's dan Its dalam Bahasa Inggris
Penggunaan Kata Should
Should merupakan bentuk lampau dari shall.
Dalam bahasa Indonesia, keduanya memiliki arti 'seharusnya' atau 'sebaiknya'.
Namun, kedua kata tersebut penggunaanya sedikit berbeda, Adjarian.
Shall hanya digunakan dengan subjek "we" dan tidak bisa dipakai dengan subjek lain.
Sedangkan should dapat digunakan berdampingan dengan jenis subjek lain seperti "you".
Nah, kata should dapat digunakan untuk beberapa hal, seperti:
1. Should dapat digunakan untuk mengekspresikan suatu tugas atau sesuatu yang memiliki keharusan untuk dilakukan.
Contoh: You should tell him the truth.
Baca Juga: Pengertian dan Contoh Penggunaan Kata Gotta, Gonna, dan Wanna
(Kamu harus memberitahu kebenarannya.)
2. Kata should dapat digunakan sebagai kalimat pengandaian.
Contoh: If she should call, tell me!
(Jika dia (harus) menelepon, beritahu aku!)
"Should adalah bentuk lampau dari kata shall."
Penggunaan Kata Would
Kata would merupakan bentuk lampau dari kata will.
Dalam bahasa Indonesia kata would memiliki arti 'akan'.
Kata would biasanya digunakan untuk:
Baca Juga: Arti dan Contoh Penggunaan Kata Kinda, Ain't, dan Lemme
1. Jika kita ingin mengajukan pertanyaan dengan sopan.
Contoh: Would you help me to fixing my car?
(Maukah kamu membantuku memperbaiki mobil?)
2. Mengekspresikan permintaan dengan sopan.
Contohnya: I would like more tea, please.
(Saya ingin menambah teh, tolong.)
3. Menjelaskan kebiasaan di masa lampau.
Contoh: My father would go to bed at 10 PM.
(Ayahku (biasanya) akan pergi tidur pada pukul 10 malam).
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas VIII Chapter 3, Should and Should Not
4. Menjelaskan sebuah tujuan.
Contoh: I would try to go running every morning.
(Aku akan mencoba untuk olahraga lari setiap pagi.)
5. Menunjukkan kalimat pengandaian atau sebuah pilihan.
Contoh: If I had a lot of money, I would travel around the world.
(Jika aku punya banyak uang, aku akan pergi berkeliling dunia.)
"Would merupakan bentuk lampau dari kata will yang berarti 'akan'."
Penggunaan Kata Could
Kata could merupakan bentuk lampau dari can.
Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata Listen dan Hear dalam Bahasa Inggris
Could dalam Bahasa Indonesia memiliki arti 'bisa' atau 'dapat'.
Penggunaan kata could di antaranya adalah untuk:
1. Mengekspresikan kebisaan atau kesanggupan.
Contoh: When I was elementary school student, I could memorized 1000 English vocabularies.
(Saat aku SD, aku bisa mengingat 1000 kosakata bahasa Inggris.)
2. Menyampaikan permintaan.
Contoh: Could you tell me the answer?
(Bisakah kamu memberitahuku jawabannya?)
3. Menunjukkan sebuah kemungkinan.
Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Kata Very, Too, dan Enough dalam Bahasa Inggris
Contoh: You answer all this test, you could get an A score.
(Kamu jawab (dulu) soal ini, (maka) kamu akan mendapatkan skor A.)
Nah, itulah perbedaan penggunaan kata should, would, dan could, Adjarian.
Sekarang coba kita jawab pertanyaan berikut, yuk!
Pertanyaan |
Would adalah bentuk lampau dari kata ... |
Petunjuk: Cek halaman 3. |
Penulis | : | Atika Mayasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR