adjar.id - Apakah Adjarian tahu kapan jatuhnya Hari Musik Nasional?
Hari Musik Nasional jatuh pada tanggal 9 Maret pada setiap tahunnya.
Tanggal tersebut dipilih sebagai Hari Musik Nasional karena diambil dari tanggal lahir Wage Rudolf Soepratman, meskipun tanggal tersebut masih diperdebatkan.
Pada tahun 2013, melalui Keputusan Presiden Nomor 10 Tahun 2013, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menetapkan tanggal tersebut sebagai Hari Musik Nasional.
Terdapat beberapa hal yang dapat kita lakukan dalam memperingati Hari Musik Nasional, lo!
Salah satunya dengan mendukung musisi Indonesia dengan membeli rilisan fisik musisi lokal.
Kita juga bisa membagikan lagu-lagu lokal pada sosial media agar semakin luas pendengarnya.
Nah, sebelum memperingati Hari Musik Nasional mari kita pahami sejarah dan peran sosok pahlawan nasional W.R. Soepratman.
Yuk, kita simak bersama!
Baca Juga: Perjuangan Dewi Sartika, Sang Guru dan Pahlawan Emansipasi Perempuan
Sosok W.R. Soepratman
Selain untuk mengenang jasa WR Soepratman, Hari Musik Nasional juga bertujuan untuk meningkatkan apresiasi kita terhadap musik nasional.
Hari Musik Nasional juga diharapkan dapat meningkatkan prestasi musik Indonesia.
Dengan peringatan tersebut, diharapkan masyarakat Indonesia lebih mencintai dan menghargai musik tanah air.
Nah, meskipun begitu lahirnya Hari Musik Nasional tak lepas dari sosok WR Soepratman.
W.R. Soepratman memulai kiprahnya dalam bermusik dengan mendirikan grup jazz bersama kakanya bernama Black and White.
Nah, saat tinggal di Jakarta, W.R. Soepratman melihat sebuah tantangan untuk menciptakan lagu kebangsaan pada majalah Timbul.
Akhirnya, Soepratman mengubah lagu tersebut dan menciptakan lagu Indonesia Raya pada tahun 1924 silam.
Saat itu usia Soepratman masih berusia 21 tahun, lo!
Baca Juga: Perjuangan Bung Tomo, Pahlawan di Balik Pertempuran 10 November 1945
Lagu Indonesia Raya pertama kali dikumandangkan di depan masyarakat Indonesia pada saat Kongres Pemuda II, Adjarian.
Kongres Pemuda II diselenggarakan pada Oktober 1928 di Jakarta, Kongres Pemuda II menjadi asal-usul lahirnya Sumpah Pemuda.
Pada malam penutupan kongres, tepatnya tanggal 28 Oktober 1928, Soepratman mengenalkan lagu ciptaannya.
Indonesia Raya ditampilkan secara instrumental dengan menggunakan biola di depan para peserta.
Berkat jasanya dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, W.R. Soepratman mendapatkan berbagai penghargaan.
Beberapa di antaranya seperti:
1. Pemindahan dan perbaikan makam
2. Mendapat Anugerah Bintang Mahaputra Anumerta III
3. Dianugerahi gelar "Pahlawan Nasional"
Baca Juga: Bentuk Keteladanan Pahlawan Revolusi Nasional Jenderal Sudirman
4. Dianugerahi tanda kehormatan Bintang Mahaputera Utama
Nah Adjarian, itulah dia sejarah dibalik Hari Musik Nasional yang jatuh pada tanggal 9 Maret, ya!
Tonton video di bawah ini, yuk!
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR