adjar.id – Untuk mengerjakan soal UTBK bahasa Inggris, ada beberapa tips yang dapat membantu kita, Adjarian.
Soal UTBK reading comprehension memang memiliki beberapa tipe yang sering keluar, misalnya mencari pesan utama teks, mengisi kalimat rumpang, atau mencari kalimat tidak sesuai dengan teks.
Nah, langkah awal untuk dapat mengerjakannya, tentu kita harus sering latihan mengerjakan soal dan memahami pembahasannya.
Dengan semakin sering berlatih, semakin terbiasa juga untuk menghadapi jenis-jenis soal yang sering keluar pada UTBK bahasa Inggris.
Soal UTBK bahasa Inggris biasanya berupa teks panjang dengan bahasa yang sedikit sulit.
O iya, soal UTBK bahasa Inggris tak jarang menggunakan teks-teks ilmiah, misalnya membahas mengenai penyakit, fenomena alam, hingga isu-isu politik.
Waktu yang disediakan untuk mengerjakan pun sangat terbatas, sehingga kita seolah-olah kejar-kejaran dengan waktu.
Namun, tak perlu khawatir, kita dapat mencoba menerapkan beberapa tips untuk mengerjakannya.
Berikut lima tips untuk menegerjakan soal UTBK bahasa Inggris. Yuk, simak bersama!
Baca Juga: Pembahasan Soal UTBK Bahasa Inggris Mencari Topik Paragraf Berikutnya
Tips Mengerjakan Soal UTBK Bahasa Inggris
1. Perhatikan Gagasan Utama pada Teks
Nah, ini yang terpenting, Adjarian.
Untuk dapat menegrjakan tipe soal apapun, kita harus dapat mencermati gagasan utama pada teks. Bacalah dengan cermat paragraf pertama, kemudian lanjutkan ke paragraf terakhir.
Setelah mendapatkan garis besar teks tersebut, kita dapat lanjut untuk mulai membaca setiap kalimat dari paragraf lain.
2. Kenali Jenis Pertanyaan
Soal UTBK bahasa Inggris terdiri dari beberapa tipe soal, misalnya mencari topik utama pada teks, mengisi kalimat rumpang, maksud kalimat secara tersirat, dan sebagainya.
Semakin sering kita berlatih menegerjakan soal UTBK bahasa Inggris, semakin paham juga akan tipe-tipe soal yang sering keluar.
Dengan menerapkan hal ini, maka pengerjaan soal jadi lebih efektif, sebab kita tidak memerlukan waktu yang lama untuk memahami soal.
Baca Juga: Contoh Soal Bahasa Inggris UTBK, Jawaban, dan Pembahasan Mencari Asumsi
3. Pahami Instruksi Soal
Oleh karena waktu ujian sangat terbatas, kita bisa menggunakan berbagai macam usaha untuk menghemat waktu.
Salah satu cara yang dapat digunakan adalah membaca dan memahami instruksi soal terlebih dahulu sebelum mengerjakannya.
Dengan demikian, saat membaca teks kita langsung paham dengan apa yang sedang dicari.
4. Ketahui Subjek atau Objek Asli dari Pronoun
Salah satu pertanyaan yang sering keluar pada UTBK bahasa Inggris adalah mencari subjek atau objek asli dari prononun.
Nah, untuk dapat menjawab tipe soal seperti ini, pahami kalimat sebelum dan sesudah “kata yang ditanyakkan pada soal”.
Selain itu, kita juga harus memahami maksud dari kalimatnya, kalimat tersebut biasanya berupa “who is……mentioned in line….” atau “…. refers to…”
5. Perhatikan Kata-Kata Pengecoh
Baca Juga: Contoh Soal Bahasa Inggris, Jawaban, serta Pembahasan Materi UTBK Spesific Information
Meskipun waktu sangat terbatas, tetapi jangan sampai teburu-buru dalam mengerjakan soal UTBK bahasa Inggris, Adjarian.
Sebab, hal tersebut dapat membuat kita kurang cermat dalam membaca soal.
Cermati kata ‘however’ dan ‘except’ karena kedua kata tersebut menunjukkan arti yang berlawanan.
O iya, jangan lupa untuk pahami konteks kalimat yang sedang kita baca.
Nah, demikian lima tips mengerjakan soal UTBK bahasa Inggris, Adjarian.
Penulis | : | Jestica Anna |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR