Meskipun sedang beristirahat, tubuh akan terus membakar kalori dan mengurai zat gizi.
Sementara itu, persediaan zat gizi dan energi ini asalnya dari makanan yang kita makan, Adjarian.
Nah, jika kita telat makan, maka tubuh tidak memiliki bahan bakar yang cukup untuk menjalankan fungsi tersebut.
Akibatnya metabolisme tubuh akan berjalan dengan lambat sehingga tubuh akan menghemat kalori yang masih tersisa.
Hal inilah yang membuat tubuh kita mudah lelah jika kebiasaan telat makan terus-menerus dilakukan.
2. Iritasi Usus
Telat makan juga bisa berdampak pada bagian dalam tubuh.
Baca Juga: Banyak Mengonsumsi Makanan Pedas? Ini Bahaya yang Bisa Terjadi
Yap, sering telat makan bisa berdampak buruk bagi sistem pencernaan tubuh, Adjarian.
Ada berbagai macam gangguan sistem pencernaan yang bisa terjadi apabila sering telat makan, seperti iritasi usus yang bisa menyebabkan permasalahan lain.
Misalnya munculnya diare, sembelit, dan perut terasa kembung yang diakibatkan usus yang teriritasi.
3. Peradangan pada Lambung
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR