Jadwal Pertandingan Final Piala AFF 2020
Kemenangan atas Singapura membuat Timnas Indonesia berhasil lolos ke final untuk keenam kalinya.
Timnas Indonesia berhasil lolos partai final pada edisi Piala AFF tahun 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Nah, pada lima kesempatan sebelumnya, Timnas Indonesia masih belum bisa membawa pulang gelar Piala AFF.
Lawan timnas Indonesia di partai final ialah Thailand yang sukses mengalahkan juara Piala AFF 2018, yaitu Vietnam dengan agregat 2-0 di babak semifinal.
Baca Juga: Mengalahkan Malaysia, Timnas Indonesia Resmi Melaju ke Semi Final Piala AFF
Pertandingan final Piala AFF akan digelar dua leg, yang artinya kedua tim akan bertanding dua kali di pertandingan final.
Leg pertama akan digelar pada Rabu, 29 Desember 2021 di Stadion Nasional Singapura.
Sementara leg keduanya akan digelar pada Sabtu, 1 Januari 2022 di stadion yang sama dengan leg pertama.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR