Teks Ayo Membaca
Berikut ini, teks yang akan menjadi dasar bagi kita untuk menjawab tabel Ayo Menulis di halaman 67.
Yuk, kita baca dan simak teks berikut ini!
Cuaca dan Kehidupan Manusia
Saat cuaca cerah, kamu dapat membantu ibu menjemur pakaian basah.Matahari yang panas akan mengeringkan pakaian basah.
Begitu pula dengan perajin kerupuk. Saat cuaca cerah, mereka dapat menjemur kerupuk hingga kering. Kerupuk pun siap digoreng.
Saat cuaca berawan, kamu akan nyaman bermain di lapangan bersama teman-teman. Kamu dapat bermain layangan, sepeda, dan sepak bola.
Saat cuaca mendung, kamu dapat mengajak temanmu bermain di teras rumah. jika hujan, bantulah ibu mengangkat jemuran.
Hujan membuat petani senang karena sawah tidak kering.
Saat hujan deras terus-menerus, kita harus waspada.
Jika saluran air tersumbat, banjir dapat melanda lingkungan rumah kita.
Oleh karena itu, jagalah kebersihan lingkungan agar lingkungan kita menjadi nyaman.
Baca Juga: Jawab Soal Mencari Kata atau Istilah Khusus Tentang Perubahan Cuaca, Kelas 3 Tema 5
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR