adjar.id - Di dalam laut ada beragam hewan, Adjarian.
Hewan-hewan tersebut sangat bervariasi mulai dari jenis hingga ukuran tubuhnya.
Ada hewan yang kecil dan ada pula yang sangat besar.
Baca Juga: Ciri Khusus Hewan Kucing, Unta, Gajah, dan Landak
Yap, bukan hanya di daratan saja, di dalam laut juga ada hewan besar dengan bobot yang sangat berat.
Nah, kali ini kita akan mencari tahu apa saja hewan laut terbesar yang ada di dunia.
Penasaran? Kita cari tahu bersama-sama hewan terbesar di dunia yang berada di laut, yuk!
Hewan Laut Terbesar
1. Paus Biru
Paus biru adalah hewan laut terbesar yang ada di dunia, Adjarian.
Bobot paus biru mencapai 165 ton. Jika dihitung-hitung, berat organ jantung paus biru bisa mencapai 680 kilogram.
Panjang tubuh paus biru sekitar 24,9 meter.
Baca Juga: Mengenal Ambergris, Muntahan Paus yang Bernilai Fantastis
2. Paus Sperma
Paus memang dikenal sebagai hewan berukuran besar, Adjarian.
Nah, ada lagi jenis paus yang termasuk dalam lima hewan laut terbesar, yakni paus sperma.
Berat paus sperma bisa mencapai 65 ton.
Sementara itu, panjang tubuhnya bisa mencapai 20,4 meter.
3. Paus Sirip
Hewan laut terbesar berikutnya juga paus, tapi jenis paus sirip.
Bobot paus sirip bisa mencapai 50 ton dengan panjang tubuh sekitar 20,7 meter.
4. Paus Orca
Masih dari keluarga paus, paus orca juga termasuk hewan besar yang ada di laut, Adjarian.
Paus orca adalah predator yang tidak hanya memangsa ikan kecil, tapi juga ikan yang lebih besar.
O iya, jenis paus satu ini memiliki warna yang unik, yakni hitam dan putih.
Baca Juga: Benarkah Ada Mamalia Paling Kesepian di Bumi?
5. Hiu Paus
Pernahakh Adjarian mendengar hewan bernama hiu paus?
Hiu paus adalah jenis hiu yang diberi nama "paus" karena memiliki ukuran tubuh yang besar.
Bobot hiu paus bisa mencapai 20,5 ton, sementara panjang tubuhnya bisa mencapai 10 meter.
Nah, itulah beberapa hewan laut super besar yang ada di dunia, Adjarian.
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR