adjar.id - Apakah salah satu dari Adjarian ada yang tertarik dengan profesi perawat?
Nah, mungkin untuk sebagian besar dari kita yang bercita-cita menjadi perawat masih kurang familier dengan peran dan tugasnya di dalam bidang kesahatan.
Kali ini kita akan membahas peran dan juga tugas dari profesi perawat.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), perawat adalah tenaga kesehatan profesional yang bertugas memberikan perawatan pada klien atau pasien baik berupa aspek fisiologis, psikologis, sosial, dan spiritual dengan menggunakan proses keperawatan.
Baca Juga: Mengenal Profesi Pramugari: Pengertian, Peran, dan Tanggung Jawab
Perawat juga berkaitan erat dengan membantu tugas dokter yang sedang bertugas di dalam rumah sakit.
Akan tetapi, tidak hanya itu saja, lo, peranan dari seorang perawat.
Bagi kita yang ingin menjadi seorang perawat, kita diharuskan untuk menempuh pendidikan keperawatan, baik di dalam maupun di luar negeri sesuai dengan peraturan yang ada.
Sekarang, yuk, kita simak informasi lengkap mengenai peran dan tanggung jawab seorang perawat berikut ini!
Pengertian Profesi Perawat
Adjarian, perawat adalah salah satu profesi pekerjaan yang tidak kalah penting dengan dokter, lo.
Terutama di dalam bidang kesehatan, lo.
Oleh karena itu, menjadi seorang perawat diperlukan pendidikan keperawatan yang baik dan sesuai berdasarkan peraturan perundang-undangan yang ada.
Berdasarkan Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014, tentang Keperawatan, kualifikasi perawat di Indonesia dibedakan menjadi dua berdasarkan pendidikan yang dilaluinya.
Baca Juga: Mengenal Profesi Dosen, Apa Saja Peran dan Tanggung Jawabnya?
Pertama, perawat vokasi yang telah dinyatakan lulus dari D3 Keperawatan, kedua adalah perawat profesi dengan gelar Sarjana Keperawatan.
Nah, bagi Adjarian yang bercita-cita untuk menjadi perawat dianjurkan untuk menempuh pendidikan hingga sarjana, ya.
O iya, perawat juga memiliki sejumlah peran penting.
Salah satunya adalah memberikan layanan keperawatan secara mandiri, dengan ini perawat juga dapat bekerja di pusat kesehatan lain tanpa mesti bekerja di dalam rumah sakit, ya.
Peran Penting Perawat
Adjarian, terdapat beberapa peran penting dari seorang perawat, yaitu:
1. Care Provider
Care provider merupakan peran utama dari seorang perawat, yaitu memberikan layanan perawatan kepada pasien yang membutuhkan.
Perawatan juga diberikan sesuai dengan etika dan prinsip perawat, ya.
Selain itu, perawat juga wajib memberikan bantuan fisik ataupun psikologis kepada pasien guna meningkatkan kesehatan pasien.
Baca Juga: Percakapan Antara Dokter dan Pasien Menggunakan Bahasa Inggris
2. Memimpin Komunitas
Perawat juga dapat menjadi satu kepala manajemen keperawatan dalam menangani pasien berdasarkan keluhan yang ada.
3. Pendidik
Perawat juga bertugas untuk memberikan informasi kepada pasien, keluarga pasien, serta lingkungan di sekitarnya mengenai informasi penting di dalam bidang kesehatan, ya.
4. Pemberi Nasihat
Perawat memiliki tugas untuk menghubungkan antara dokter dan pasiennya.
Selain itu, perawat juga berperan untuk memberikan nasihat terbaiknya kepada dokter atau pasien yang membutuhkan terkait perawatan yang diberikan.
Tanggung Jawab Perawat
1. Mengumpulkan data pasien atau informasi kesehatan.
2. Mengembangkan rencana tindakan keperawatan.
3. Menilai tingkat pencapaian tujuan.
4. Mengidentifikasi perubahan-perubahan yang diperlukan.
5. Mengevaluasi data permasalahan keperawatan.
6. Mencatat data dalam proses keperawatan.
7. Menggunakan catatan pasien untuk memonitor kualitas asuhan dari keperawatan.
8. Mengidentifikasi masalah penelitian di dalam bidang keperawatan.
9. Membuat usulan dalam perawatan yang berjalan.
10. Menerapkan hasil penelitian di dalam praktek keperawatan.
11. Membuat rencana penyuluhan di dalam bidang kesehatan.
12. Melaksanakan acara penyuluhan kesehatan.
Baca Juga: Benarkah Dokter Gigi Adalah Profesi Pekerjaan Tertua di Dunia?
Nah Adjarian, itulah peran dan juga tanggung jawab dari profesi perawat yang perlu kita ketahui, ya.
Jangan lupa untuk tonton video ini, ya!
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR