Dasar Stratifikasi Sosial
Berikut ini beberapa dasar terjadinya stratifikasi sosial, yaitu:
1. Dasar Kekayaan
Dasar kekayaan merupakan kepemilikan harta benda seseorang yang dilihat dari jumlah dan materiil.
Nah, orang yang memiliki harta dalam jumlah yang banyak akan menempati posisi teratas dalam penggolongan masyarakat berdasarkan kriteria kekayaan.
Selain itu, masyarakat masih lebih menghargai orang yang memiliki kekayaan daripada orang yang tidak memiliki kekayaan sama sekali.
O iya, stratifikasi seperti ini disebut sebagai kelas sosial yang didasari atas kekayaan atau ekonomi.
Baca Juga: Bentuk-Bentuk Stratifikasi Sosial Menurut Kriterianya, Materi Sosiologi Kelas 11 SMA
2. Dasar Kekuasaan
Dasar kekuasaan atau wewenang merupakan seseorang yang memiliki kekuatan dalam mengatur dan menguasai produksi atau pemerintahan.
Ukuran ini biasanya dikaitkan dengan kedudukan atau status sosial dalam bidang politik.
Nah, orang yang memiliki kekuasaan ini akan masuk ke dalam lapisan atas dalam stratifikasi sosial.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR