adjar.id - Adjarian, pada pembelajaran 4 buku tematik kelas 5 tema 5 subtema 1 kita membaca teks berjudul Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris.
Kali ini kita akan mencoba menentukan pokok pikiran dan informasi penting yang ada di teks Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris.
Teks ini terdiri dari tiga paragraf. Yuk, kita coba!
Baca Juga: Mengenal Pengaruh Letak Geografis Indonesia sebagai Negara Maritim
Paragraf ke-1
Pokok pikiran:
Pokok pikiran pada paragraf pertama terdapat pada kalimat pertama, yakni: Indonesia memiliki kondisi geografis yang unik di antara negara-negara yang ada di kawasan Asia Tenggara.
Pada kalimat selanjutnya, kita akan membaca penjelasan bagaimana keunikan kondisi geografis Indonesia dibanding dengan negara-negara ASEAN lainnya.
Informasi penting:
1. Kondisi geografis Indonesia itu unik jika dibanding negara Asia Tenggara lainnya.
2. Indonesia merupakan negara maritim.
Negara maritim adalah negara yang memiliki luas laut lebih besar dibanding luas daratan yang terdiri dari pulau-pulau.
3. Penduduk negara maritim banyak memanfaatkan sumber daya kelautan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Baca Juga: Potensi Ekonomi Maritim Indonesia
Paragraf ke-2
Pokok pikiran:
Pokok pikrian pada paragraf ke-2 juga berada pada kalimat pertama: Selain sebagai negara kepulauan dan maritim, berdasarkan kondisi geografisnya, Indonesia juga merupakan negara agraris.
Informasi penting:
1. Indonesia merupakan negara agraris.
2. Negara agraris adalah negara yang sebagian besar penduduknya bekerja sebagai petani yang mengolah lahan pertanian.
3. Indonesia memiliki lahan subur yang sangat cocok untuk pertanian dan perkebunan.
4. Gunung api yang masih aktif dan tersebar di banyak wilayah Indonesia membuat tanah yang berada di seitarnya menjadi subur
Paragraf ke-3
Pokok pikiran:
Masih seperti dua paragraf sebelumnya, pokok pikiran paragraf ini juga berada pada kalimat pertama: Keberadaan negara Indonesia sebagai negara tropis juga sangat menguntungkan.
Baca Juga: Mengapa Indonesia Disebut sebagai Negara Maritim?
Informasi penting:
1. Adanya dua musim, yaitu musim kemarau dan musim hujan membantu para petani dan nelayan Indonesia untuk bekerja.
2. Kekayaan laut dan pertanian merupakan sumber daya andalan Indonesia.
Itulah pokok pikiran dan informasi penting yang dapat kita catat dari teks Indonesia sebagai Negara Maritim dan Agraris.
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR