adjar.id - Adjarian, Instagram adalah aplikasi media sosial yang memiliki banyak fitur.
Fitur-fiturnya di antaranya memungkinkan kita untuk memberikan komentar pada suatu postingan, memberikan like, membuat story, chat, dan masih banyak lagi.
Intinya, fitur-fitur itu memungkinkan kita untuk berinteraksi dengan pengguna lain.
Baca Juga: Penyebab Akun Instagram Diblokir
O iya, tahukah Adjarian bagaimana cara membagikan akun Instagram pengguna lain?
Yap, kita akan membahas cara membagikan akun Instagram pengguna lain atau orang lain dengan mudah.
Simak, yuk!
Cara Share Akun Instagram
Ada dua cara yang bisa kita lakukan.
Namun, sebelumnya pastikan dulu bahwa kita sudah login akun Instagram.
Jika belum, kita bisa login dengan memasukkan username dan password akun.
Selanjutnya, kita akan diarahkan ke menu utama Instagram, yaitu beranda Instagram.
Baca Juga: Cara Memakai Fitur Restrict di Aplikasi Instagram
Masuk ke dalam kolom pencarian dan cari akun Instagram yang ingin kita bagikan.
Jika profil Instagram sudah ditemukan, klik ikon tiga titik di pojok kanan atas dari layar smartphone untuk membuka menu.
Setelah itu, kita akan menemukan beberapa menu. Pilih salin URL profil untuk menyalin tautan dari akun Instagram tersebut.
Setelah kita klik menu tersebut maka kita sudah menyalin tautan dari akun Instagram tersebut.
Kita pun bisa masuk ke DM Instagram dan masuk ke kolom percakapan.
Paste tautan tersebut dan proses untuk share suatu akun Instagram sudah selesai.
Metode kedua adalah menggunakan simbol @.
Baca Juga: Panduan Cara Copy Link URL Akun Instagram Kita
Kita bisa menuliskan akun Instagram siapapun dengan menambahkan @ di awal kata dan kata tersebut akan berubah warna menjadi biru.
Nah, itu adalah dua cara mudah membagikan suatu akun Instagram.
Selamat mencoba!
Penulis | : | Abby Wijaya |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR