adjar.id – Kali ini kita akan membahas soal pada buku Bahasa Inggris kelas IX edisi revisi 2018 Chapter 9 halaman 174.
Perintah soal tersebut berbunyi, "we will look closely at the three texts by using the same table of analysis."
Soal tersebut berada di dalam materi What is it?.
Perintah soal terebut meminta kita untuk membuat tabel dari teks berjudul Grasshopper lalu menjelaskannya secara lisan.
Sebelumnya, kita akan membaca pertanyaan dengan seksama lalu menemukan jawaban dari cerita di buku catatan kita.
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas IX Chapter 3, Geae Greek Natural Olive Oil
Nah, jawaban soal kali ini nantinya akan Adjarian jawab secara lisan.
Pastikan Adjarian mengetahui arti dari setiap katanya, ya.
Kita juga dapat menggunakan kamus agar dapat mengeja kata-kata dengan benar.
Pembahasan di bawah dapat Adjarian jadikan sebagai bahan referensi dalam menjawab soal materi ini.
Nah, sekarang kita simak pembahasan soal di bawah ini, yuk!
We will look closely at the three texts by using the same table of analysis.
Kita akan melihat lebih dekat ketiga teks dengan menggunakan tabel analisis yang sama.
Grasshopper
Main Idea
Species: Grasshoppers are insects that prefer to hop on their long back legs rather than fly.
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas IX Chapter 7, Something to Learn from 'Sangkuriang'
Detailed Facts
Habitat: Not available
Habits:
1) They prefer to hop on their long back legs
rather than fly.
2) Males "sing" to attract mates, grasshoppers do this by rubbing their back legs together
Physical characteristics:
1) Grasshoppers have very strong muscles in their long back legs and an amazing spring in their knees.
2) The grasshopper can jump 12 times its own length, this would be like a child jumping over a house!
Emotional Characteristics: Not available
Functions: Not available
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas IX Chapter 8, Complete Sentence with Passive Voice
Terjemahan Soal dan Jawaban
Ide utama
Spesies: Belalang adalah serangga yang lebih suka melompat dengan kaki belakangnya yang panjang daripada terbang.
Detail Fakta
Habitat: Tidak tersedia
Kebiasaan:
1) Mereka lebih suka melompat dengan kaki belakang mereka yang panjang
bukannya terbang.
2) Belalang jantan "bernyanyi" untuk menarik pasangan, belalang melakukan ini dengan menggosok kaki belakang mereka bersama-sama
Karakter fisik:
1) Belalang memiliki otot yang sangat kuat di kaki belakang mereka yang panjang dan pegas yang luar biasa di lutut mereka.
Baca Juga: Jawab Soal Bahasa Inggris Kelas IX Chapter 7, Problems Involving the Characters
2) Belalang dapat melompat 12 kali panjangnya sendiri, ini seperti anak kecil yang melompati rumah.
Karakteristik Emosional: Tidak tersedia
Fungsi: Tidak tersedia
Nah, itulah pembahasan yang bisa Adjarian jadikan referensi jawaban dalam menjawab soal bahasa Inggris tema "What is it?".
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR