adjar.id - Adjarian, pada buku tematik kelas 6 tema 4 subtema 2 kita akan menjawab soal berdasarkan teks Pengrajin Garut yang Menembus Dunia.
Seperti judulnya, kita akan membaca kisah kesuksesan seorang pengusaha.
Namun tidak hanya kesuksesannya, pada teks tersebut kita juga akan tahu perjuangan yang dilakukan oleh tokoh ini.
Yuk, kita kerjakan!
Baca Juga: Jawab Soal Menyalurkan Energi Listrik, Kelas 6 Tema 4 Subtema 1
1. Siapakah Mang Samad?
Mang Samad merupakan pengrajin sandal kulit. Ia merupakan wirausahawan kecil yang mampu menembus pasar dunia.
2. Bagaimana Mang Samad mengawali usahanya?
Usaha Mang Samad di bidang persandalan dimulai saat dia menjadi penjaja sandal kulit keliling.
Dari pengalamannya menjadi penjaja sandal, Mang Samad jadi mengetahui sandal-sandal kulit yang disukai oleh konsumen.
3. Bagaimana Mang Samad mengembangkan usahanya?
Cara Mang Samad mengembangkan usahanya adalah dengan terus belajar.
Ia belajar dari majalah atau sandal-sandal merek luar negeri yang dipajang di toko.
Baca Juga: Jawab Soal Sahabat Tak Terpisahkan, Kelas 6 Tema 4 Subtema 1
Batu loncatan Mang Samad untuk mengembangkan usahanya adalah dengan mengikuti pameran produk karya Indonesia di Jakarta.
Dari pameran itu, Mang Samad tidak hanya memperoleh banyak pembeli, tetapi juga ada importir yang tertarik dengan sandal kulitnya.
4. Keberhasilan apa yang sudah dicapai oleh Mang Samad?
Dengan keberhasilan sandal kulitnya sampai ke mancanegara, Mang Samad telah berhasil melebarkan pasar.
Dengan begitu, ia bisa mensejahterakan dirinya dan juga para pegawainya.
5. Keterampilan apa yang dimiliki oleh Mang Samad?
Mang Samad memiliki keterampilan memproses dan menjahit kulit, membuat pola sandal, belajar mengenal aneka bahan, serta memahami keinginan konsumen.
O iya, dengan berkeinginan kuat mengikuti pameran produk karya Indonesia, Mang Samad berarti juga memiliki keterampilan membaca peluang.
Dengan semua keterampilan itu, tak heran kalau usahanya berkembang.
Baca Juga: Jawab Soal Informasi Penting Bahasa Indonesia Dinilai Layak Jadi Bahasa ASEAN, Kelas 6 Tema 4
6. Sikap apa yang dimiliki oleh Mang Samad? Jelaskan.
Mang Samad memiliki sikap yang mau terus-menerus belajar, pekerja keras, dan peduli terhadap orang-orang di sekitarnya.
7. Apa dampak dari keberhasilan usaha Mang Samad bagi diri Mang Samad sendiri?
Bagi Mang Samad sendiri, usaha yang berhasil itu menjadi pencapaian yang manis dalam hidupnya.
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR