adjar.id - Kali ini kita akan mengerjakan contoh soal dan pembahasan materi bagian-bagian mikroskop, Adjarian.
Mikroskop adalah alat yang dapat membantu kita makhluk hidup yang memiliki ukuran sangat kecil.
Dengan kita menggunakan mikroskop kita akan melihat makhluk hidup tersebut dengan lebih mudah.
Baca Juga: Punya Tubuh Kecil, Apa Lagi Keunikan Kuda Laut?
Untuk mikroskop yang sering kita temukan di laboratorium adalah mikroskop dengan jenis mikroskop cahaya.
O iya, bagian-bagian mikroskop merupakan bagian dari materi pelajaran IPA kelas 7 SMP, ya.
Dengan kita berlatih mengerjakan soal juga dapat membantu kita memahami materi, lo.
Nah, yuk, kita kerjakan bersama-sama!
1. Sebutkan fungsi lensa dari objektif!
Jawaban dan pembahasan:
Lensa objektif berfungsi untuk memperbesar bayangan benda.
Lensa objektif merupakan lensa yang berada di sekitar objek dan benda.
Baca Juga: Apakah Benar saat Memicingkan Mata Bantu Melihat Lebih Jelas?
Nah, terdapat beberapa susunan lensa objektif.
Umumnya, terdiri dari tiga atau empat buah lensa dengan pembesaran 4 kali, 10 kali, 45 kali, hingga 100 kali.
2. Sebutkan fungsi diagfragma!
Jawaban dan pembahasan:
Diagfragma berfungsi untuk mengatur intensitas cahaya yang masuk melalui lensa objektif.
3. Sebutkan fungsi dari cermin datar dan cermin cekung!
Jawaban dan pembahasan:
Baca Juga: Bikin Kinclong, Ini Bahan-Bahan yang Ampuh Bersihkan Cermin Buram di Kamar Mandi
Kedua cermin ini berfungsi untuk mengarahkan sinar cahaya pada objek.
Cermin datar digunakan ketika cahaya yang dibutuhkan telah terpenuhi.
Sedangkan, untuk cermin cekung digunakan untuk mengumpulkan sinar cahaya.
4. Sebutkan fungsi dari lensa okuler!
Jawaban dan pembahasan:
Lensa okuler adalah lensa yang berhubungan dengan mata langsung.
Baca Juga: Mengenal Macam-macam Mikroskop, Jenis Mikroskop Cahaya dan Elektron
Lensa ini juga dikenal sebagai pengintai atau pengamat yang berfungsi untuk memperbesar bayangan objek.
Terdapat tiga buah lensa dengan ukuran perbesaran yang berbeda, yaitu 5 kali, 10 kali, dan 15 kali.
5. Sebutkan dua contoh bagian mikroskop mekanik yang Adjarian ketahui beserta fungsinya!
Jawaban dan pembahasan:
- Tabung Mikroskop atau Tabus
Tabung mikroskop berfungsi untuk menghubungkan lensa okuler dan lensa objektif.
- Meja Sediaan atau Meja Preparat
Baca Juga: Mengenal Bagian-Bagian Mikroskop dan Fungsinya, Materi IPA Kelas 7 SMP
Meja sediaan berfungsi sebagai untuk tempat meletakkan objek atau preparat yang diamati.
Bagian tengah mejanya memiliki lubang untuk melewatkan sinar, ya.
Nah Adjarian, itulah contoh soal dan jawaban serta pembahasan bagian-bagian mikroskop, ya.
Penulis | : | Aisha Amira |
Editor | : | Aisha Amira |
KOMENTAR