1. Pembentukan BPUPKI
Setelah lepas dari Belanda, wilayah Indonesia kala itu kemudian jatuh ke Jepang.
Awalnya, kedatangan Jepang disangka baik oleh bangsa Indonesia, tapi kenyataannya tidak berbeda dengan Belanda yang menjajah Indonesia.
Sayangnya, kemenangan Jepang di Asia tidak berlangsung lama karena pihak Sekutu kembali melancarkan serangan balasan.
Hal itu membuat wilayah yang semula diambil Jepang kembali ke tangan Sekutu.
Baca Juga: Dasar Negara yang Diusulkan Soekarno dalam Sidang BPUPKI, Materi PPKn Kelas 7 SMP
Atas dasar kondisi tersebut, Jepang membentuk BPUPKI pada 29 April 1945.
2. Keanggotaan BPUPKI
BPUPKI diketuai oleh dr. K.R.T Radjiman Wedyodiningrat yang dibantu oleh dua wakil ketua.
Wakil ketua BPUPBI adalah Ichibangase Yosio dari Jepang dan R.P Soeroso.
BPUPKI beranggotakan 62 orang yang terdiri dari tokoh bangsa Indonesia dan tokoh perwakilan Jepang sebanyak tujuh orang.
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR