Jadi iklan tersebut tidak mengarah pada kita, melainkan orang tua kita. Kata kunci kalimat iklan ini adalah "penting untuk pertumbuhan otak anak".
Harapan iklan ini adalah orang tua akan sadar atas konsumsi anaknya.
Orang tua kemudian menjadi lebih perhatian memberi makanan-makanan bergizi pada anak mereka.
Gambar 3
Pada iklan ketiga, kata kuncinya adalah "manfaat prima". Buah dan sayur merupakan makanan yang relatif sederhana.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Iklan di dalam Google Chrome Versi Komputer
Beberapa jenis sayur atau buah memiliki harga yang relatif terjangkau. Tapi, meski begitu, buah dan sayur memiliki "manfaat prima". Salah satunya adalah dapat melindungi jantung.
Kita tahu, jantung adalah organ vital yang kita miliki.
Nah, itulah kata kunci dari iklan yang tertera di buku tematik kelas 5 tema 3 subtema 1 serta alasannya.
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR