Cara Kerja Organ Pernapasan pada Burung
Burung memiliki alat pernapasan yang sama seperti manusia.
Alat pernapasan yang dimiliki burung adalah paru-paru.
Namun, burung memiliki alat bantu pernapasan lainnya, yang berupa kantong udara atau biasa disebut dengan istilah saccus pneumaticus.
Udara yang dihirupnya mengandung oksigen dan masuk melalui lubang hidung yang terletak di pangkal paruh bagian atasnya.
Udara tersebut lalu masuk ke pembuluh udara yang disebut dengan trakea.
Melalui trakea tersebut, udara yang masuk dibagi menjadi dua, Adjarian.
Sebagian udara masuk ke dalam paru-paru, sebagiannya lagi masuk ke dalam kantong udara.
Kantong udara pada burung berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan cadangan udara.
Burung menghirup udara sebanyak-banyaknya saat tidak terbang.
"Fungsi kantong udara pada burung untuk menyimpan cadangan oksigen, membantu pernapasan saat terbang, mencegah hilangnya panas tubuh serta memperbesar atau memperkecil berat jenis ketika berenang."
Penulis | : | Aldita Prafitasari |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR