adjar.id - Adjarian, tumbuhan memiliki banyak penggolongan. Mulai dari akar, batang, hingga daun.
Nah, kali ini kita akan menyimak contoh soal, jawaban, dan pembahasan seputar penggolongan tumbuhan.
Baca Juga: Soal, Jawaban, dan Pembahasan Fungsi Kulit dan Gangguan pada Kulit
Yuk, kita kerjakan bersama contoh soal berikut ini!
1. Ada dua macam akar tumbuhan. Sebutkan dan jelaskan!
Jawaban dan pembahasan:
Akar tumbuhan terbagi dalam dua golongan, akar tunggang dan akar serabut.
- Akar tunggang merupakan akar yang terdiri dari satu pokok besar dan pada pokok tersebut ditumbuhi akar berukuran kecil-kecil.
Tumbuhan yang memiliki akar tunggang antara lain pohon mahoni, pohon jeruk, dan pohon mangga.
Baca Juga: Soal, Jawaban, dan Pembahasan Seputar Bagian Hidung dan Gangguannya
- Akar serabut merupakan akar yang terlihat bergerombol, banyak, dan berukuran sama kecil.
Contoh tumbuhan berakar serabut adalah tebu, kelapa, dan padi.
2. Sebut dan jelaskan macam-macam tumbuhan berdasarkan batangnya!
Jawaban dan pembahasan:
Ada tiga macam tumbuhan berdasarkan batangnya, yakni tumbuhan batang kayu, batang basah, dan batang rumput.
- Tumbuhan batang kayu adalah tumbuhan yang berbatang besar dan memiliki kambium
Contohnya pohon mangga, pohon belimbing, dan pohon beringin.
- Tumbuhan batang basah adalah tumbuhan yang tak memiliki kambium. Jadi, batangnya lunak, basah, dan berair.
Baca Juga: Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Seputar Puisi Lama dan Jenisnya
Contohnya di antaranya adalah bayam, sawi, dan kangkung.
- Tumbuhan batang rumput merupakan tumbuhan yang berasal dari jenis rumput-rumputan. Batangnya beruas dan berongga.
Contohnya rumput, jagung, dan padi.
Penulis | : | Irfan Sholeh |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR