adjar.id – Adjarian sering bertemu dan berinteraksi dengan orang lain?
Sebagai makhluk sosial, manusia akan berinteraksi dengan manusia lainnya sebagai bentuk sosialisasi dalam lingkungan masyarakatnya.
Sosialisasi ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhannya, dan diperlukan penyesuaian diri agar sosialisasi dapat berlangsung dengan baik.
Baca Juga: Cara-Cara Pengendalian Sosial dalam Kehidupan Bermasyarakat
Proses sosialisasi sangat erat kaitannya dengan kepribadian dan dapat membentuk kepribadian orang.
Nah, sebenarnya seperti apa pengertian sosialisasi itu dan bagaimana cara-cara sosialisasi dalam masyarakat?
Yuk, kita simak penjelasan tentang pengertian sosialisasi dan cara-cara sosialisasi berikut ini!
“Sosialisasi merupakan hal yang dilakukan individu untuk berinteraksi dengan masyarakat lainnya.”
Pengertian Sosialisasi
Sosialisasi menunjuk pada semua faktor dan proses yang membuat setiap manusia menjadi selaras dalam kehidupan di masyarakat.
O iya, seseorang dapat dikatakan telah melakukan sosialisasi dengan baik apabila telah memperhatikan kepentingan dan tuntutan orang lain.
Lalu, apa itu sosialisasi? Sosialisasi adalah suatu proses mempelajari kebiasaan dan tata kelakuan untuk menjadi suatu bagian dari masyarakat.
Baca Juga: Jenis-Jenis Tipe Kelompok Sosial dalam Masyarakat Indonesia
Proses belajar penyesuaian diri manusia ini berlangsung secara bertahap dan dalam waktu yang lama sejalan dengan perkembangan pergaulan hidup manusia tersebut.
Selain itu, sosialisasi juga ditentukan dari interaksi pengalaman dan kepribadian individunya.
Dengan adanya sosialisasi, manusia menjadi makhluk yang berbudaya dan pintar menjalankan fungsinya, baik sebagai individu maupun anggota kelompok.
“Sosialisasi merupakan proses belajar yang dilakukan seorang individu di dalam masyarakat.”
Cara-Cara Sosialisasi
Proses sosialisasi kita sebagai seorang individu di masyarakat dapat dilakukan dengan berbagai cara, yaitu:
1. Pelaziman
Perilaku seorang anak sebagian besar diperoleh dengan cara pelaziman.
Proses pelaziman diperoleh anak secara positif dan orang tua memiliki peranan penting tentang pelaziman ini.
2. Imitasi
Imitasi merupakan proses yang majemuk, di mana seorang anak akan melihat model yang akan ditiru perbuatannya.
3. Identifikasi
Identifikasi merupakan proses meniru secara mendalam, di mana seorang anak akan meniru tidak hanya dari luarnya saja.
Namun, menjadikan dirinya sama dengan tokoh idolanya.
Baca Juga: Nilai-Nilai Sosial yang Berlaku dalam Kehidupan Masyarakat
Identifikasi memegang peranan penting karena dengan melakukan identifikasi seseorang mengategorikan dirinya dalam kategori tertentu.
4. Internalisasi
Proses internalisasi adalah ketika seseorang mengikuti aturan bukan karena takut dihukum akan tetapi karena meniru tokoh idolanya.
Individu itu merasa bahwa norma telah menjadi bagian dari dirinya.
Nah, itulah cara-cara sosialisasi di dalam masyarakat. Sekarang jawab pertanyaan berikut, yuk!
Pertanyaan |
Apa yang dimaksud dengan proses sosialisasi? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR