Fenomena Langit Hujan Meteor Ofiukid
19-20 Juni 2021
Fenomena langit hujan meteor Ofiukid akan terjadi pada 19-20 Juni 2021.
Fenomena ini merupakan fenomena hujan meteor yang titik radiannya berada di konstelasi Ofiukus.
Fenomena Langit Retrograd Jupiter
Fenomena langit Retrograd Jupiter akan terjadi pada 20 Juni 2021 dan dimulai pada pukul 22.11 WIB atau 21 Juni pukul 01.11 WIT.
Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Tata Surya dan Planet Beserta Penjelasan
Apa itu Retrograd? Retrograd adalah gerak semu planet yang terlihat berlawanan arah, yakni dari Barat ke Timur jika diamati dari Bumi.
Nah, sementara itu gerak normalnya sendiri adalah dari Timur ke Barat.
Fenomena Langit Titik Balik Matahari (Solstis)
Fenomena langit titik balik Matahari atau Solstis akan terjadi pada 21 Juni 2021.
Fenomena yang akan terjadi adalah titik balik utara Matahari di mana posisi Matahari akan berada di paling Utara terhadap ekuator langit jika diamati dari Bumi.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR