Pengertian Wilayah Neotropik serta Jenis Faunanya, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Rizky Amalia, Jumat, 15 November 2024 | 09:00 WIB
Wilayah Neotropik sangat terkenal sebagai wilayah fauna vertebrata karena jenisnya yang sangat beranekaragaman dan spesifik. (Wikimedia Commons/carol)

adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang wilayah Neotropik?

Kali ini kita akan mempelajari tentang apa yang dimaksud dengan wilayah Neotropik serta jenis faunanya, materi Geografi kelas XI Kurikulum Merdeka.

Wilayah Neotropik termasuk salah satu wilayah persebaran fauna menurut Alfred Russel Wallace.

Wilayah Neotropik adalah wilayah Amerika Tengah, Karibia, dan Amerika Selatan.

Wilayah Neotropik juga disebut dengan wilayah vertebrata karena banyak fauna yang berjenis hewan bertulang belakang atau vertebrata di wilayah ini.

Wilayah Neotropik sangat terkenal sebagai wilayah fauna vertebrata karena jenisnya yang sangat beranekaragaman dan spesifik.

Selain banyak ditemukan hewan vertebrata, ciri-ciri fauna Neotropik ialah banyak mamalia dan juga burung.

Sementara wilayah Neotropik memiliki iklim yang hangat dan meliputi daerah Amerika Selatan.

Wilayah Neotropik memiliki iklim yang hangat dan meliputi daerah Amerika Selatan.

Daerah persebaran Neotropik ialah mulai dari Meksiko hingga wilayah Amerika bagian selatan.

Sementara vegetasi di wilayah Neotropik meliputi hutan hujan tropis, sabana, padang rumput, dan mangrove.

Baca Juga: Jenis-Jenis Bioma yang Ada di Wilayah Neartik serta Faunanya, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

Banyak spesies tumbuhan, seperti anggrek, pohon palem, serta berbagai tanaman obat, berasal dari wilayah ini.

Simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahuai apa saja jenis fauna yang mendiami wilayah Neotropik!

"Neotropik adalah salah satu wilayah persebaran fauna yang mencakup wilayah Amerika Selatan, Amerika Tengah, bagian selatan Amerika Utara (termasuk Meksiko), serta beberapa pulau di Karibia."

Jenis Fauna yang Mendiami Wilayah Neotropik

1. Kukang

Kukang termasuk salah satu jenis fauna yang mendiami wilayah Neotropik. (Wikimedia Commons/Jmiksanek)

Kukang merupakan salah satu primata yang termasuk fauna Neotropik, lo.

Kukang banyak ditemui di wilayah hutan bambu dengan pohon kayu keras, habitat tepi hutan, dan juga semak belukar yang lebat.

2. Belut Listrik

Belut listrik merupakan jenis ikan yang hidup di air tawar. Belut listrik bisa menghasilkan aliran listrik untuk berburu dan melindungi diri

Belut listrik ditemukan di wilayah Amerika Selatan, yaitu Sungai Amazon dan sungai-sungai yang ada di benua Amerika Selatan.

3. Ikan

Baca Juga: 6 Fauna yang Hidup di Wilayah Paleartik serta Ciri-cirinya, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

Selain mamalia ada juga ikan-ikan yang termasuk fauna wilayah Neotropik.

Neotropik memiliki ikan endemik seperti ikan piranha, lungfish Amerika Selatan (Lepidosiren), lungfish Ethiopia (Protopterus), dan belut listrik (Gymnotids).

Meski demikian, di wilayah Neotropik tidak ditemukan ikan mas, ya.

4. Trenggiling

Trenggiling merupakan hewan mamalia yang termasuk ordo Pholidota.

Trenggiling termasuk hewan nokturnal dan soliter sehingga memiliki kebiasaan memilih-milih jenis makanan.

Nah, jenis fauna lain yang ada di wilayah Neotropik, yakni kelelawar pengisap darah, siamang, anaconda, kura-kura galapagos, dan belut listrik.

"Ada beragam fauna yang mendiami wilayah Neotropik, seperti kukang, belut listrik, ikan, dan trenggiling."

Nah, sekarang sudah tahu, ya, apa yang dimaksud dengan wilayah Neotropik serta faunanya, materi Geografi kelas XI Kurikulum Merdeka.

Coba Jawab!
Di mana saja wilayah yang termasuk Neotropik?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

Tonton video ini, yuk!