adjar.id - Apa saja jenis-jenis data arkeologi serta tujuan dipelajarinya?
Pada artikel ini kita akan mempelajari tentang jenis-jenis data arkeologi serta tujuan dipelajarinya, materi Antropologi kelas XI Kurikulum Merdeka.
Arkeologi berasal dari kata dalam bahasa Yunani, yakni archae yang artinya kuno dan logos berarti pengetahuan.
Pengertian arkeologi ialah ilmu yang mempelajari hasil-hasil kebendaan dari kebudayaan-kebudayaan yang telah lalu.
Nah, orang yang ahli dalam bidang arkeologi disebut arkeolog, Adjarian.
Arkeologi telah berkembang sejak awal abad ke-17 Masehi.
Ilmu arkeologi berusaha mengetahui apa yang dipikirkan, dilakukan, dan dihasilkan oleh masyarakat masa lalu.
Arkeologi merupakan subbidang dari antropologi, yaitu ilmu yang mempelajari budaya manusia.
Dalam arkeologi, dipelajari bagaimana manusia berperilaku di masa lalu melalui bukti material yang ditinggalkan.
Arkeologi juga menggabungkan sejarah dan geologi untuk mempelajari peristiwa di masa lampau. Yuk, kita pelajari sama-sama jenis-jenis data arkeologi serta tujuan dipelajarinya, materi Antropologi kelas XI Kurikulum Merdeka!
Baca Juga: 6 Ciri-Ciri Arkeologi sebagai Ilmu, Materi Antropologi Kelas XI Kurikulum Merdeka
"Arkeolog merupakan seseorang yang ahli di bidang ilmu arkeologi."
Jenis-Jenis Data Arkeologi
1. Artefak
Artefak merupakan hasil karya atau buatan manusia yang sifatnya bisa dipindah-pindahkan.
Misalnya cincin, kapak batu, gerabah, buku, piring, dan perahu.
2. Fitur
Fitur adalah hasil karya atau buatan manusia yang sifatnya tidak dapat dipindah-pindahkan, kecuali sengan cara merusak tempat kedudukannya.
Misalnya jalan raya, rumah, jembatan, bangunan suci, dermaga, bendungan, dan perahu karam.
3. Ekofak
Tahukah Adjarian? Ekofak termasuk salah satu jenis data arkeologi.
Pengertian ekofak ialah sesuatu yang bersifat ilmiah, tetapi diberi makna, peran, atau tertentu dalam kehidupan manusia.
Baca Juga: 6 Manfaat Arkeologi bagi Kehidupan, Materi Antropologi Kelas XI Kurikulum Merdeka
Contohnya hutan keramat, gunung suci, laut, hewan, tumbuhan, dan fosil.
4. Situs
Situs, yaitu lokasi atau tempat yang terdapat salah satu atau kombinasi artefak, fitur, dan ekofak.
Misalnya lokasi bangunan suci, lokasi bendungan, lokasi ditemukannya buku.
5. Kawasan
Kawasan merupakan dua situs atau lebih yang saling berdekatan atau berkaitan.
Contohnya dermaga-dermaga di satu pulau, kota-kota yang dibangun oleh satu tokoh, bangunan-bangunan dari periode yang sama.
Tujuan Mempelajari Ilmu Arkeologi
Berikut ini merupakan beberapa tujuan dari dipelajarinya ilmu arkeologi, antara lain:
- Mencari pengetahuan untuk kepentingan masa kini dan masa depan.
- Mengetahui keragaman manusia dan pengalamannya masing-masing di masa lalu.
- Mengetahui peristiwa yang terjadi di masa lalu.
Baca Juga: Pengertian Ekofak dan Cara Menjaganya, Materi Antropologi Kelas XI Kurikulum Merdeka
- Mengetahui identitas masa lalu dari suatu bangsa atau wilayah.
- Mengetahui interaksi manusia dengan lingkungan alam dari masa ke masa dan upaya konservasinya.
"Jenis-jenis data arkeologi adalah artefak, fitur, ekofak, situs, dan kawasan."
Demikian penjelasan tentang jenis-jenis data arkeologi serta tujuan dipelajarinya, materi Antropologi kelas XI Kurikulum Merdeka.
Coba Jawab! |
Apa itu arkeolog? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!