8 Persebaran Flora dan Fauna di Dunia Menurut Alfred Russel Wallace, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Rizky Amalia, Rabu, 6 November 2024 | 10:00 WIB
Flora dan fauna adalah salah salah satu makhluk hidup yang mendiami permukaan bumi selain manusia dan jadi komponen utama di biosfer. (Pexels/Gábor Jambrik)

Keduanya memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem sehingga bermanfaat bagi lingkungan dan manusia.

Istilah flora berasal dari bahasa Latin yang berarti alam tumbuhan, sedangkan fauna berarti alam hewan.

Yuk, kita pelajari sama-sama apa saja persebaran flora dan fauna di dunia menurut Alfred Russel Wallace, materi Geografi kelas XI Kurikulum Merdeka!

"Persebaran flora dan fauna di dunia menurut Alfred Russel Wallace menggunakan pendekatan biogeografi."

Persebaran Flora dan Fauna di Dunia Menurut Alfred Russel Wallace

1. Wilayah Ethiopian

Persebaran fauna Ethiopian meliputi keseluruhan benua Afrika, Madagaskar, dan sebagian daratan Arab bagian selatan. (Pexels/Emilio Sánchez)

Persebaran fauna Ethiopian meliputi keseluruhan benua Afrika, Madagaskar, dan sebagian daratan Arab bagian selatan.

2. Wilayah Paleartik

Wilayah Paleartik memiliki persebaran yang sangat luas meliputi hampir seluruh benua Eropa, Rusia, daerah dekat Kutub Utara sampai Pegunungan Himalaya dan Kepulauan Inggris.

3. Wilayah Neartik

Wilayah persebarannya meliputi kawasan Amerika Serikat, Amerika Utara dekat kutub utara, dan Greenland.

Baca Juga: 6 Permasalahan Flora dan Fauna di Indonesia, Materi Geografi Kelas XI Kurikulum Merdeka