6 Wujud Keragaman Budaya dan Suku yang Dimiliki Indonesia

By Rizky Amalia, Rabu, 16 Oktober 2024 | 08:00 WIB
Salah satu keragaman budaya dan suku yang dimiliki Indonesia adalah rumah adat. (commons.wikimedia.org/Pratechno)

Setiap daerah di Indonesia memiliki rumah tradisional yang beragam setiap wilayah dan sukunya.

Sampai saat ini, rumah adat tradisional sampai saat ini digunakan untuk upacara adat dan masih ditinggali.

Contoh rumah adat di antaranya rumah joglo khas Jawa Tengah, rumah gadang di Sumatra Barat, dan rumah panjang khas masyarakat Kalimantan Barat.

2. Upacara Adat

Upacara adat juga menjadi perwujudan manusia untuk menyesuaikan diri terhadap lingkungan dan alam dalam arti luas. (pixabay/pixabay)

Upacara adat merupakan salah satu tradisi yang dianggap memiliki nilai-nilai bagi masyarakat sekitar.

Upacara adat juga menjadi perwujudan manusia untuk menyesuaikan diri terhadap lingkungan dan alam dalam arti luas.

Contoh upacara adat antara lain, upacara ngaben di Bali dengan melakukan kremasi jenazah, upacara bakar batu di Papua yang bertujuan untuk bersyukur, menyambut tamu penting, dan bersilaturahmi.

3. Makanan Khas

Makanan atau kuliner adalah salah satu wujud keberagaman budaya dan suku yang dimiliki Indonesia.

Makanan khas juga dikenali sebagai identitas suatu masyarakat.

Baca Juga: Apa Arti Penting Keragaman Tradisi di Indonesia? Materi PPKn Kelas X Kurikulum Merdeka