adjar.id - Apa saja dampak positif perubahan sosial dalam kehidupan?
Kali ini kita akan mempelajari tentang dampak positif perubahan sosial dalam kehidupan, materi Sosiologi kelas XII Kurikulum Merdeka.
Perubahan sosial termasuk salah satu fenomena yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.
Nah, sama seperti fenomena lainnya, perubahan sosial dapat memberi serangkaian dampak bagi kehidupan.
Pengertian perubahan sosial ialah bentuk peralihan telah mengubah tata kehidupan masyarakat akibat adanya sifat sosial yang dinamis dan akan terus mengalami perubahan.
Perubahan sosial dapat dialami oleh semua lapisan masyarakat, baik individu, kelompok, masyarakat, serta lembaga yang berpengaruh terhadap sistem sosial.
O iya, perubahan sosial terjadi karena kehidupan sosial di masyarakat bersifat dinamis atau dapat berubah-ubah.
Terjadinya perubahan sosial di masyarakat juga dipengaruhi oleh beragam faktor.
Mulai dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, globalisasi, bencana, dan sebagainya.
Yuk, simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui dampak positif perubahan sosial dalam kehidupan, materi Sosiologi kelas XII Kurikulum Merdeka!
"Perubahan sosial diartikan sebagai perubahan dalam segi struktur sosial dan hubungan sosial dalam masyarakat."
Baca Juga: Bentuk-Bentuk Perubahan Sosial, Materi Sosiologi Kelas XII Kurikulum Merdeka