adjar.id - Tahukah Adjarian? Ternyata ada sejumlah istilah atau kosakata untuk warna-warna yang selama ini dikenal bahasa asingnya, lo.
Kosakata warna ini bahkan telah tercantum dalam buku "Daftar Istilah Warna" yang diterbitkan oleh Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Jakarta pada 1984.
Warna atau rona merupakan spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna (berwarna putih).
Kita tidak bisa mengenali warna jika berada dalam ruang yang gelap atau tidak ada cahaya.
Warna berfungsi sebagai estetika, yaitu memiliki kekuatan untuk membangkitkan rasa keindahan.
Selain itu, warna juga dapat memberikan tanda-tanda atau sifat dan kondisi tertentu.
Sementara gradasi warna adalah perpaduan antara dua warna atau lebih yang dituangkan pada sebuah objek yang sama sehingga terlihat menyatu meski tingkat perbedaan warna terlihat jelas.
Fungsi gradasi warna ialah untuk menyatukan beberapa unsur warna supaya menghasilkan sebuah warna yang menarik.
Berikut ini merupakan kosakata warna dalam bahasa Indonesia, apa saja?
Daftar Kosakata Warna dalam Bahasa Indonesia
1. Bang-bang = salmon
2. Cemani = raven black
Baca Juga: 29 Vocabulary atau Kosakata Warna dalam Bahasa Inggris
3. Dewangga = orange red
4. Gandaria = lavender
5. Hartal = ochre
6. Ijas = dark purple
7. Indranila = deep turquois
8. Jerau = deep red
9. Kadru = chestnut
10. Kapisa = bay
11. Kecubung = amethyst
12. Kelam baja = iron grey
Baca Juga: Daftar 25 Nama-Nama Warna (Ngaran Warna) dalam Bahasa Sunda
13. Kerak terusi= verdigris
14. Kinantan = swan white
15. Lazuardi = ultramarine
16. Lila = lilac
17. Mambang Kuning = orange chrome
18. Nilakandi = royal blue
19. Nusaindah = greenish white
20. Pinggala = apricot
21. Saliwah = neutral gray
22. Sedelinggam = red lead
23. Soga = light brown
Baca Juga: Mengenal Nama-Nama Warna dalam Bahasa Jawa Ngoko dan Krama
24. Turangga = dun
Demikian informasi tentang kosakata warna dalam bahasa Indonesia.
Coba Jawab! |
Apa fungsi dari gradasi warna? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!