Mengenal Apa Itu Teks Ulasan serta Struktur dan Kaidah Kebahasaannya

By Rizky Amalia, Rabu, 25 September 2024 | 09:00 WIB
Teks ulasan ialah teks yang dibuat berdasarkan pengamatan, pertimbangan, pemeriksaan, dan hasil penilaian pada suatu karya. (Polina Tankilevitch)

adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang teks ulasan?

Kali ini kita akan mempelajari tentang teks ulasan serta struktur dan kaidah kebahasaannya, Adjarian.

Teks ulasan ialah teks yang dibuat berdasarkan pengamatan, pertimbangan, pemeriksaan, dan hasil penilaian pada suatu karya.

O iya, teks ulasan berisi naskah yang memuat tulisan untuk memberikan komentar tentang suatu objek berdasarkan pandangan seseorang.

Dalam teks ulasan mengandung resensi, penilaian tentang suati karangan baik film, cerpen, buku, dan puisi untuk dijadikan pedoman bagi pembaca.

Nah, tujuan teks ulasan adalah untuk mengukur, mengkritik, dan menilai tentang suatu karya maupun kejadian yang menjadi objek ulasan.

Selain itu, teks ulasan juga bertujuan untuk menyampaikan sudut pandang atau penilaian penulis terhadap suatu karya.

Bahkan teks ulasan juga digunakan sebagai media untuk mengomentari suatu hal.

Yuk, kita pelajari sama-sama struktur teks ulasan serta kaidah kebahasaannya!

Struktur Teks Ulasan

- Orientasi

Bagian orientasi berisi pengenalan atau gambaran umum yang berkaitan dengan objek yang akan dibahas.

Baca Juga: 5 Langkah Menyusun Teks Ulasan, Pertama-tama Mencatat Identitas Karya