7 Alat Musik yang Digunakan dalam Pertunjukan Seni Karawitan

By Rizky Amalia, Jumat, 5 Juli 2024 | 16:45 WIB
Karawitan berasal dari bahasa Jawa, yaitu 'rawit' yang berarti halus dan lembut. (Adityakhairulsani)

adjar.id - Apakah Adjarian pernah melihat pertunjukan seni karawitan? Apa yang disebut dengan seni karawitan?

Kali ini kita akan mempelajari pengertian seni karawitan serta alat-alat musik yang digunakan saat pertunjukannya.

Karawitan berasal dari bahasa Jawa, yaitu rawit yang berarti halus dan lembut. Maka dari itu, pembawaan musik karawitan cenderung halus dan lembut.

Pengertian seni karawitan adalah salah satu jenis musik tradisional yang berasal dari Jawa.

Biasanya seni karawitan tumbuh dan berkembang di daerah Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Pertunjukan seni karawitan sering dijumpai pada acara-acara penting, seperti upacara keagamaan, pernikahan, perpisahan sekolah, dan lainnya.

O iya, dalam seni karawitan, diajarkan beberapa nilai-nilai kehidupan yang berkaitan dengan keindahan, budaya, sejarah, spiritual, dan sosial.

Yuk, kita pelajari sama-sama apa saja alat musik yang digunakan dalam pertunjukan seni karawitan!

Alat Musik yang Digunakan dalam Pertujukan Seni Karawitan

1. Bonang

Salah satu alat musik yang digunakan dalam pertunjukan seni karawitan adalah bonang.

Ada dua jenis bonang, yaitu bonang besar atau biasa disebut dengan bonang barung dan bonang kecil atau bonang penerus.

Baca Juga: Suka Musik? Ini 5 Jurusan Kuliah yang Berkaitan dengan Musik

Bonang merupakan alat musik yang terbuat dari perunggu dengan bentuk bulat berongga dan terdapat benjolan di atas bagian tengah.

Bonang ditata dengan dua jajar, yaitu atas dan depan dengan jumlah 5 pencon serta di bawah dan belakang dengan jumlah 5 pencon pada laras slendro.

Sementara pada laras pelog, bonang ditata dua jajar atas, bawah, dan belakang dengan masing-masing berjumlah 7 pencon.

Salah satu alat musik yang digunakan dalam pertunjukan seni karawitan adalah bonang. (pixabay)

2. Demung

Demung merupakan jenis instrumen gamelan yang terbuat dari perunggu dengan bentuk bilah persegi panjang.

Nah, penataan demung dilakukan dengan cara berderet.

Demung pada laras slendro berjumlah sebanyak 6 bilah, sedangkan pada laras pelog berjumlah sebanyak 7 bilah.

3. Gambang

Gambang merupakan jenis instrumen gamelan dengan bentuk bilah persegi panjang dan terbuat dari kayu.

Sama seperti demung, gambang ditata secara berderet.

Baca Juga: Tujuan Musik Kontemporer dan Contoh Alat Musiknya

Ada tiga buah gambang, yaitu gambang slendro, gambang pelog bem, dan gambang pelog barang pada seperangkat gamelan yang lengkap.

4. Gong

Gong dibuat dari perunggu dengan bentuk bulat berongga dan terdapat benjolan di bagian tengah.

Nah, gong ditata dengan cara digantung pada rancakan (tempat gamelan).

5. Kenong

Kenong dibuat dari perunggu dengan bentuk bulan berongga dan terdapat benjolan di atas tengah.

Ukuran kenong cenderung lebih besar dari bonang dan ditata secara berjajar membentuk kotak.

6. Rebab

Rebab juga termasuk alat musik yang digunakan dalam pertunjukan seni karawitan.

Alat musik ini terbuat dari kayu dan dilapisi membran dari kulit hewan dengan dilengkapi dua buah dawai.

Cara memainkan rebab dengan cara digesek.

Baca Juga: 9 Alat Musik Melodis, Salah Satu Jenis Alat Musik Barat

7. Saron

Saron adalah instrumen gamelan yang terbuat dari perunggu dengan bentuk bilah persegi panjang.

O iya, saron juga ditata berderet dengan ukuran dan nada lebih kecil dari demung.

Itulah informasi tentang apa itu seni karawitan serta alat musik yang digunakan dalam pertunjukannya.

Coba Jawab!
Apa arti dari kata rawit?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

Tonton video ini, yuk!