10 Idiom dalam Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata Warna serta Contoh Kalimatnya

By Rizky Amalia, Selasa, 2 Juli 2024 | 13:00 WIB
Kata penyusunan idiom dalam bahasa Inggris ada banyak macamnya salah satunya berkaitan dengan warna. (Pixabay)

adjar.id - Idiom dapat berupa frasa atau kalimat yang memiliki arti khusus yang berbeda dari kata dasarnya.

Idiom bida dibentuk dari gabungan kata kerja dengan kata depan, kata kerja dengan kata keterangan atau dengan cara selain pola tersebut.

Pengertian idiom merupakan ungkapan khas yang tidak dapat dijelaskan secara gramatika.

Tahukah Adjarian? Kata penyusunan idiom dalam bahasa Inggris ada banyak macamnya salah satunya berkaitan dengan warna.

Bahasa Inggris memiliki banyak ungkapan idiomatik yang menggunakan warna.

Nah, idiom bahasa Inggris menggunakan warna juga dipakai dalam percakapan sehari-hari.

Berikut ini merupakan beberapa idiom bahasa Inggris yang menggunakan warna dalam bahasa Inggris, apa saja?

Idiom dalam Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata Warna

1. Blackout

Idiom blackout memiliki arti tidak sadarkan diri. Blackout juga bisa berarti pemadaman listrik.

Contoh: Sarah had a blackout after standing for too long in the sun.

(Sarah pingsan setelah terlalu lama berdiri di bawah sinar matahari.)

Baca Juga: 15 Idiom yang Menggunakan Hewan dalam Bahasa Inggris serta Artinya

2. Brown nose

Idiom brown nose bisa digunakan untuk menyebut perilaku seseorang yang suka 'menjilat' orang lain dengan pujian.

Contoh: Don't brown nose me with chocolates and sweet talk, just tell me what you want!

(Jangan menjilatku dengan bicara manis, katakan saja apa yang kamu inginkan!)

3. Grey area

Idiom 'grey area' memiliki arti tidak pasti, tidak jelas, dan meragukan. (Lum3n)

Idiom grey area memiliki arti tidak pasti, tidak jelas, dan meragukan.

Contoh: The rumour about the school trip is still in the grey area.

Rumor tentang piknik sekolah masih tidak jelas.

4. Green light

Arti dari idiom green light adalah mengizinkan seseorang melakukan sesuatu.

Baca Juga: 10 Idiom Makanan dalam Bahasa Inggris serta Makna dan Contohnya

Contoh: My parents finally give me a green light to sleep over at Anna’s house this weekend.

(Orang tuaku akhirnya memberiku izin untuk menginap di rumah Anna akhir pekan ini).

5. Feeling blue

Arti idiom feeling blue adalah sedih atau depresi.

Contoh: I don’t feel good today. I’m feeling blue.

(Saya merasa tidak enak hari ini. Saya merasa sedih.)

6. Once in a blue moon

Once in a blue moon berarti sangat jarang.

Contoh: My mom is not fond of beef. She eats it only once in a blue moon.

(Ibuku tidak suka daging sapi. Dia memakannya sangat jarang.)

7. Red flag

Baca Juga: 10 Idiom Bahasa Inggris dari Lirik Lagu Populer serta Maknanya

Idiom red flag berarti peringatan berbahaya atau perlu diwaspadai.

Contoh: The new art club member seems like a red flag when she ignores the senior.

(Anggota baru klub seni tampak perlu diwaspadai ketika dia mengabaikan seniornya.)

8. Roll out the red carpet

Arti idiom roll out the red carpet adalah menyambut dengan sangat ramah dan memperlakukan tamu dengan sangat baik.

Contoh: When we visited grandma's house, she rolled out the red carpet and gave us a lot of delicious treats.

Saat kami mengunjungi rumah nenek, beliau memperlakukan kami dengan baik dan memberi kami banyak suguhan lezat.

9. Tickled pink

Tickled pink adalah idiom bahasa Inggris yang berarti sangat senang.

Contoh: Arthur was tickled pink when we gave him a hoodie for his birthday.

(Arthur sangat senang saat kami memberinya jaket untuk ulang tahunnya.)

Baca Juga: 6 Idiom Bahasa Inggris untuk Menggantikan Kata 'Easy'

10. White lie

Idiom white lie berarti kebohongan yang digunakan untuk menjaga perasaan orang lain.

Contoh: I told Lucia that her new bag looks stylish, which was a white lie.

Saya memberi tahu Lucia bahwa tas barunya terlihat trendi dan itu untuk menjaga perasaannya.

Nah, itulah informasi tentang idiom-idiom dalam bahasa Inggris yang menggunakan kata warna serta contoh kalimatnya.

Coba Jawab!
Apa arti dari idiom brown nose?
Petunjuk: Cek di halaman 2.

Tonton video ini, yuk!