6 Jurusan Kuliah dengan Peluang Kerja Terbaik di Tahun 2024, Apa Saja?

By Rizky Amalia, Senin, 24 Juni 2024 | 08:00 WIB
Idealnya untuk memilih jurusan kuliah memang harus sesuai dengan minat dan bakat. (Pixabay)

adjar.id - Jurusan kuliah apa saja yang memiliki peluang kerja terbaik di tahun 2024?

Istilah jurusan tentunya tidak asing lagi bagi para calon mahasiswa baru. Selain jurusan, ada juga istilah fakultas dan prodi.

Jurusan merupakan bagian atau divisi di bawah fakultas yang terdiri beberapa program studi (prodi) yang terkait dengan bidang ilmu yang lebih spesifik.

Nah, dalam perguruan tinggi negeri badan hukum atau PTN BH, jurusan juga sering disebut sebagai departemen.

Idealnya untuk memilih jurusan kuliah memang harus sesuai dengan minat dan bakat.

Pilihan jurusan kuliah berperan penting dalam karier dan masa depan.

Maka dari itu, pilihan jurusan kuliah akan memacu motivasi yang tinggi dalam meraih masa depan.

Berikut ini merupakan jurusan kuliah dengan peluang kerja terbaik di tahun 2024, antara lain:

1. Informatika dan Data Sains

Salah satu bidang yang diminati di era digital saat ini adalah jurusan Informatika dan Data Sains.

Lulusan dari jurusan ini memiliki keahlian dalam pengembangan perangkat lunak, analisis data, dan keamanan informasi.

Baca Juga: 10 Kampus dengan Jurusan Manajemen Terbaik di Indonesia Tahun 2024

2. Manajemen Bisnis dan Akuntansi

Jurusan Manajemen Bisnis dan Akuntansi juga memiliki peluang kerja terbaik di tahun 2024. (pexels/cottonbro studio)

Jurusan Manajemen Bisnis dan Akuntansi juga memiliki peluang kerja terbaik di tahun ini, Adjarian.

Jurusan ini membekali mahasiswa dengan pemahaman mendalam tentang manajemen bisnis, keuangan, dan akuntansi.

Nah, bagi lulusan Manajemen Bisnis dan Akuntansi bisa berkarier menjadi manajer keuangan, akuntan, atau konsultan bisnis.

3. Telekomunikasi

Tahukah Adjarian? Dalam era global seperti saat ini, jurusan Telekomunikasi memberikan pengetahuan tentang teknologi komunikasi modern.

Bagi lulusan jurusan ini, dapat berkarier sebagai insinyur telokomunikasi, ahli infrastruktur telekomunikasi, dan artiset jaringa

4. Industri dan Logistik

Industri dan Logistik termasuk jurusan kuliah dengan peluang kerja terbaik di tahun 2024.

Dengan terus berkembangnya dunia industri, mahasiswa lulusan jurusan industri dan logistik berperan penting dalam mengelola proses produksi dan distribusi.

Baca Juga: Kampus dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia Tahun 2024

Mereka bisa bekerja sebagai manajer rantai pasok, analis logistik, atau konsultan manajemen operasi.

5. Komunikasi dan Digital Marketing

Kini media digital berkembang masif sehingga menjadikan jurusan Komunikasi dan Digital Marketing menjadi semakin penting.

Bagi mahasiswa yang mengambil jurusan di Fakultas Komunikasi dan Bisnis akan mempelajari pemasaran digital, strategi kampanye, hingga keterampilan komunikasi.

O iya, mahasiswa akan dipersiapkan untuk bekerja sebagai ahli di bidang pemasaran digital atau ahli komunikasi korporat.

6. Perhotelan dan Pariwisata

Jurusan Perhotelan dan Parisiwata menawarkan peluang karier yang sangat menarik dalam industri pariwisata yang terus berkembang.

Nah, dengan kurikulum yang berfokus pada manajemen perhotelan, pelayanan tamu, dan strategi pariwisata.

Mahasiswa lulusan jurusan ini dapat mengejar karier sebagai manajer hotel atau menjadi entrepreneur.

Itulah informasi tentang jurusan kuliah dengan peluang kerja terbaik di tahun 2024.

Coba Jawab!
Apa yang dimaksud dengan jurusan?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

Tonton video ini, yuk!