Pendaftaran Jalur Mandiri UNY 2024, Ini Syarat Peserta dan Dokumennya

By Rizky Amalia, Jumat, 21 Juni 2024 | 16:00 WIB
UNY membuka pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri berdasarkan nilai Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) 2024. (Freepik)

adjar.id - Salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) yang masih membuka pendaftaran jalur mandiri adalah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

UNY membuka pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri berdasarkan nilai Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) 2024.

Bagi yang belum lolos UTBK 2024 dapat mengikuti pendaftaran jalur mandiri di UNY.

Jalur mandiri merupakan salah satu jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri selain SNMPTN dan SBMPTN.

Penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri dilakukan secara langsung oleh pihak universitas atau perguruan tinggi.

Bersumber dari laman resmi UNY, pendaftaran jalur mandiri dibuka mulai 5 Juni hingga 12 Juli 2024.

Untuk hasil seleksi jalur mandiri akan diumumkan pada tanggal 16 Juli 2024.

Perlu diketahui untuk mengikuti pendaftaran jalur mandiri ini ada beberapa ketentuan yang harus diperhatikan oleh pendaftar.

Berikut ini merupakan persyaratan peserta dan dokumen untuk mengikuti pendaftaran jalur mandiri UNY 2024.

Persyaratan Peserta Pendaftaran Jalur Mandiri UNY 2024

- Peserta UTBK SNBT 2024.

- Peserta telah mengikuti Tes UTBK SNBT Tahun 2024.

Baca Juga: 9 Jalur Mandiri UNY yang Masih Buka, Ini Syarat dan Jadwal-jadwalnya

- Mendaftarkan diri sebagai peserta seleksi skor UTBK UNY Tahun 2024.

Pendaftaran jalur mandiri UNY 2024 dibuka mulai 5 Juni hingga 12 Juli 2024. (Pixabay.com)

- Peserta mengunggah bukti kelulusan berupa Ijazah atau SKL atau Surat Keterangan Kelas XII.

- Memilih maksimum dua program studi S1 dan/atau D-IV.

- Peserta yang memilih program studi olahraga atau seni harus memiliki nilai portofolio keterampilan di UTBK SNBT tahun 2024.

- Biaya Pendaftaran Sebesar Rp250.000.

- Dalam rangka melindungi kompetensi dan prestasi calon, peserta harus memenuhi persyaratan kesehatan yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.

Sementara untuk persyaratan dokumen pendaftaran jalur mandiri UNY 2024, antara lain:

- Data Peserta UTBK 2024.

- Data pribadi (KTP) NIK, Nama, Tempat & Tanggal lahir, alamat, email, telepon, golongan darah, status pernikahan, kebutuhan khusus.

- Pendidikan terakhir alamat sekolah, nilai rata-rata ujian sekolah, jurusan, tahun lulus, nomor ijazah, tanggal ijazah.

Baca Juga: Seleksi Mandiri ITB 2024: Persyaratan dan Jadwalnya

- Pilihan Prodi Maksimal memilih 2 prodi.

- Peserta yang memilih program studi olahraga atau seni harus memiliki nilai portofolio keterampilan di UTBK SNBT tahun 2024.

- Foto berwarna terbaru minimal 100 KB dan maksimal 2 MB.

Selain itu ada juga beberapa dokumen yang perlu diunggah, seperti:

- Nomor kategori keterangan ijazah/SKL upload file ijazah/SKL, format JPG/JPEG/PNG ukuran file minimal 100KB maksimal 2Mb

- Lampiran sosial ekonomi file kartu Keluarga/C1

- Foto rumah dan ruangan scan STNK kendaraan yang dimiliki

- Scan rekening listrik 3 bulan terakhir

- Scan rekening air 3 bulan terakhir

- Scan rekening telepon

- Foto/scan slip gaji/penghasilan/SKTM

Baca Juga: Jalur Mandiri UNS 2024 dan Jadwal Pendaftarannya

- Foto/scan PBB format JPG/JPEG/PNG ukuran file minimal 100 KB maksimal 2 MB

- Surat Kesanggupan IPI

Adjarian yang ingin mendaftar jalur mandiri UNY 2024 bisa mengakses laman di https://daftarpmb.uny.ac.id.

Itulah informasi tentang persyaratan peserta dan dokumen untuk mendaftar jalur mandiri UNY 2024.

Coba Jawab!
Kapan hasil seleksi jalur mandiri UNY 2024 diumumkan?
Petunjuk: Cek di halaman 1.

Tonton video ini, yuk!