Ingin Lihat Karakter Bobo dalam Bentuk 3D? Serial Animasi Kisah Keluarga Bobo 'KiGaBo' Segera Tayang

By Rahwiku Mahanani, Kamis, 30 Mei 2024 | 20:10 WIB
Tangkapan layar trailer episode 1 Kisah Keluarga Bobo (KiGaBo) di Youtube Majalah Bobo. ()

adjar.id - Apakah Adjarian pembaca setia Majalah Bobo?

Majalah Bobo adalah teman bermain dan belajar anak Indonesia.

Majalah Bobo telah menemani anak Indonesia dari generasi ke generasi.

Tahun ini Majalah Bobo memasuki usia ke-51 tahun. Ulang tahun Majalah Bobo sendiri diperingati tiap tanggal 14 April, Adjarian.

Pada tahun 2023, tepatnya saat Majalah Bobo merayakan usia ke-50 tahun, ada banyak kejutan untuk seluruh pembaca setia.

Kejutan spesial itu di antaranya berupa penerbitan beberapa edisi koleksi terbatas Majalah Bobo.

Ada edisi koleksi cergam legendaris di Majalah Bobo, edisi khusus cerpen dan dongeng, dan terakhir ada edisi khusus cergam keluarga Bobo.

Nah, di tahun ini, Majalah Bobo belum selesai memberikan kejutan untuk pembaca setianya, lo!

Penasaran? 

Kisah Keluarga Bobo "KiGaBo" Hadir di Youtube Majalah Bobo

Wajah Bobo di serial animasi (Majalah Bobo)

Baca Juga: Mengenal Tokoh-Tokoh Keluarga Bobo dalam Majalah Bobo

Yap! Kali ini Majalah Bobo menghadirkan Serial Animasi Kisah Keluarga Bobo "KiGaBo".

Hadirnya Serial Animasi KiGaBo ini untuk menjawab keinginan teman setia Bobo yang ingin menyimak petualangan Keluarga Bobo dalam bentuk animasi.

Nah, serial KiGaBo akan tayang perdana pada Minggu, 2 Juni 2024. Wah, siapa yang sudah tidak sabar untuk menyaksikannya?

O iya, tentunya serial animasi KiGaBo ini juga tak kalah seru dengan kisah cergam yang ada di Majalah Bobo, Adjarian.

Petualangan Keluarga Bobo akan semakin terasa nyata karena dikemas dalam bentuk animasi 3D (tiga dimensi).

Karakter Bobo dari Masa ke Masa

Sejak awal kemunculannya di tahun 1973, Bobo sebagai tokoh utama Majalah Bobo sudah pernah berganti wajah sebanyak 6 kali, lo.

Wajah Bobo di tahun 1973 sampai 1980 masih sederhana, Adjarian.

Bobo hanya memakai kaos merah dan jumpsuit berwarna hijau.

Wajah Bobo tahun 1973 - 1980. (Majalah Bobo)

Kemudian, wajah Bobo berganti di tahun 1980 hingga 2007. Ini wajah Bobo yang hadir di Majalah Bobo selama kurang lebih 17 tahun.

Baca Juga: Sejarah Majalah Bobo, Bermula dari Lembar Khusus Anak-Anak di Koran

Wajah Bobo tahun 1980 - 2007. (Majalah Bobo)

Setelah itu, wajah Bobo empat kali mengalami perubahan. Sampai akhirnya menggunakan wajah yang saat ini teman-teman lihat di Majalah Bobowebsite Bobo.id, dan seluruh media sosial Majalah Bobo.

Wajah Bobo saat ini. (Majalah Bobo)

O iya, jangan lupa juga sebentar lagi kita bisa menyaksikan wajah Bobo versi 3D di serial KiGaBo, ya.

Jangan sampai terlewat!

Tonton video ini, yuk!