Pengertian dan Contoh Kalimat Pelesapan pada Teks Prosedur, Materi Bahasa Indonesia Kelas VII Kurikulum Merdeka

By Mumtahanah Kurniawati, Kamis, 30 Mei 2024 | 14:30 WIB
Kalimat pelesapan biasa digunakan pada teks prosedur. (Freepik)

adjar.id - Pernahkah Adjarian membaca teks prosedur?

Dalam kehidupan sehari-hari sering kali kita membutuhkan teks prosedur untuk membuat, menggunakan, atau melakukan suatu hal.

Yap! Teks prosedur merupakan teks yang berisi petunjuk cara membuat, menggunakan, atau melakukan suatu hal.

Oleh sebab itu, sebuah teks prosedur disusun dengan menggunakan struktur khusus.

Struktur teks prosedur terdiri dari:

Dalam bagian langkah-langkah, kalimat disusun dengan menggunakan kata penghubung, seperti: kemudian, berikutnya, setelah ini, dan seterusnya.

Namun, sering kali kata-kata tersebut digunakan terlalu sering oleh penulis. Sehingga sebagai jalan keluarnya diperlukan pelesapan.

Nah, apa itu kalimat pelesapan?

Yuk, kita simak pengertian dan contoh kalimat pelesapan di bawah ini!

"Agar penjelasan langkah-langkah dalam teks prosedur lebih ringkas dibutuhkan pelesapan."

Baca Juga: 6 Jenis Kata Keterangan yang Digunakan dalam Teks Prosedur

Pengertian Kalimat Pelesapan

Melansir buku Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas VII, pelesapan adalah penghilangan bagian tertentu yang sama dalam kalimat.