Jawab Soal Uji Pemahaman Unit 2 Bagian 3: Kolaborasi Budaya, PPKn Kelas XI

By Rizky Amalia, Rabu, 29 Mei 2024 | 10:30 WIB
Kemajemukan Indonesia tergambar dalam lambang negara Republik Indonesia, yaitu Bhinneka Tunggal Ika. (unsplash/Scarbor Siu)

adjar.id - Pada artikel ini kita akan membahas soal Uji Pemahaman.

Soal Uji Pemahaman Unit 2 Bagian 3: "Kolaborasi Budaya" terdapat pada buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) kelas XI halaman 121.

Terdapat lima soal dalam Uji Pemahaman Unit 2 Bagian 3: "Kolaborasi Budaya" yang berbentuk esai.

Unit 2 Bagian 3: "Kolaborasi Budaya" mempelajari tentang manfaat kolaborasi budaya dan cara mengolaborasikan keragaman budaya Indonesia.

Indonesia merupakan salah satu negara multikultural (majemuk) terbesar di dunia.

Kemajemukan Indonesia dapat dilihat dari agama, budaya, bahasa, etnis, dan adat istiadat.

Kemajemukan Indonesia tergambar dalam lambang negara Republik Indonesia, yaitu Bhinneka Tunggal Ika.

Keragaman Indonesia di satu sisi membawa berkah, tetapi di sisi lain dapat pula menjadi bencana.

Keragaman dapat menjadi berkah jika dapat dikelola dengan baik. Ia dapat menjadi modal sosial (social capital) yang berharga bagi bangsa Indonesia.

Dengan adanya kolaborasi budaya, antara masyarakat satu dengan masyarakat lain yang berbeda budaya akan terjalin komunikasi lintas budaya.

Untuk mengetahui pembahasan soal Unit 2 Bagian 3: "Kolaborasi Budaya", materi PPKn kelas XI, simak informasi di bawah ini.

Baca Juga: Jawab Soal Uji Pemahaman Unit 1 Bagian 3: Kita dan Masyarakat Global, PPKn Kelas XI