adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang teks berita?
Pada artikel ini kita akan mempelajari struktur dan unsur teks berita sesuai dengan materi bahasa Indonesia kelas XI.
O iya, sebelum menyusun teks ini, kita harus memahami struktur dan unsur teks berita.
Teks berita dapat disampaikan melalui televisi, radio, koran, majalah, media online, hingga media sosial.
Teks berita merupakan teks yang menyampaikan kabar atau informasi mengenai peristiwa faktual dan aktual kepada masyarakat.
Faktual diartikan sesuai fakta dan tidak mengada-ada, sedangkan aktual berarti baru saja terjadi.
Sifat faktual teks berita dibuktikan dengan adanya keterangan dari orang-orang yang terlibat pada peristiwa tersebut.
Teks berita harus disampaikan secepat mungkin agar informasinya tidak basi, ya.
Nah, teks berita bertujuan memberikan informasi terkini dan terpercaya untuk masyarakat.
Tahukah Adjarian? Teks berita termasuk ke dalam karya jurnalistik.
Teks berita harus ditulis dengan bahasa baku, yaitu bahasa yang bersumber dari Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI) dan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
Baca Juga: 5 Unsur Kebahasaan Teks Berita, Materi Bahasa Indonesia Kelas VII Kurikulum Merdeka