adjar.id - Permainan bola voli merupakan permainan bola besar yang menggunakan tangan untuk memukul bola.
Terlihat sederhana, tetapi ada beberapa gerakan dasar dalam bola voli, Adjarian.
Gerakan-gerakan ini dikelompokkan berdasarkan kategori khusus.
Ada gerakan passing dan gerakan servis yang masing-masing dilakukan dengan beberapa teknik.
Nah, kali ini kita akan mempelajari gerakan passing atau mengoper bola.
Pengertian passing adalah gerakan yang berfungsi untuk memberikan umpan atau bola kepada teman satu tim.
Nah, passing dibedakan menjadi dua, yaitu passing atas dan bawah.
Sederhananya, passing atas dilakukan dengan cara mendorong bola ke atas menggunakan kedua telapak tangan.
Sementara itu, passing bawah dilakukan dengan cara memukul bola dari bawah menggunakan kedua tangan yang disatukan.
Untuk lebih jelasnya, kita simak gerakan passing atas dan bawah permainan bola voli berikut ini, yuk!
"Passing adalah gerakan yang berfungsi untuk memberikan umpan atau bola kepada teman satu tim."
Baca Juga: Teknik Dasar Bola Voli: Servis, Passing, Spike, dan Blocking
Gerakan Passing Atas
1. Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu, kedua lutut direndahkan hingga berat badan bertumpu pada ujung kaki.
2. Posisi lengan di depan badan dengan kedua tangan dan jari-jari renggang seperti mangkuk di depan wajah.
3. Mendorong kedua lengah ke arah datangnya bola dengan kedua lutut dan pinggul naik serta tumit terangkat.
Pada gerakan ini usahakan arah datangnya bola tepat di tengah-tengah wajah.
Tanda bahwa bola diterima dengan baik adalah tepat mengenai ujung jari-jari tangan.
4. Tumit terangkat dari lantai, pinggul dan lutut naik serta kedua lengan lurus.
Saat melakukan gerakan ini pandangan mengikuti arah gerak bola.
Gerakan Passing Bawah
1. Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan kedua lutut direndahkan, berat badan tertumpu pada kedua ujung kaki di bagian depan.
2. Merapatkan dan meluruskan kedua lengan di depan badan hingga kedua ibu jari sejajar dengan pandangan ke arah datangnya bola.
3. Dorongkan kedua lengan ke arah datangnya bola dengan bersamaan kedua lutut, pinggul, serta tumit naik terangkat dari lantai.
Posisikan badan di tengah-tengah arah datangnya bola.
Baca Juga: Gerak Dasar Passing Bawah pada Permainan Bola Voli
4. Tumit terangkat dari lantai, lalu pinggul dan lutut naik serta kedua lengan lurus dan pandangan mengikuti arah gerakan bola.
"Passing atas dan bawa merupakan gerak dasar dari permainan bola voli."
Itu dia gerakan dari passing atas dan bawah.
Coba Jawab! |
Apa pengertian passing? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini juga, yuk!